Trio Starlight, Angkat Musik Batak dengan Cara Mewah

Trio Starlight
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA Showbiz – Beberapa pendapat mengatakan, ada sebagian orang yang masih memandang sebelah mata soal musik daerah. Padahal, beberapa tahun terakhir, musik daerah kembali digemari.

Bukan Sekadar Lagu, Alika Hadirkan Kisah Nyata dalam Kita Berbeda

Untuk itu, Dyo Sianturi, Doan Napitupulu dan Lanser Sihombing, membentuk Trio Starlight. Dalam karya perdananya, mereka membawakan lagu Batak berjudul Hu Ingot Do Ho. Scroll selanjutnya ya.

Musik Batak saat ini masih banyak dimainkan dan digemari oleh masyarakat Batak dan juga masyarakat luas. Musik daerah Batak memiliki ciri khas tersendiri dalam hal lagu, instrumen, dan gaya bernyanyi yang khas. Meskipun sudah banyak terpengaruh oleh musik modern, musik daerah Batak tetap kuat dan masih diminati.

Pongki Barata Ungkap Keresahan Terhadap Hak Cipta Melalui Lagu Derita Pencipta

Trio Starlight

Photo :
  • Tangkapan layar

Starlight, terbentuk  sejak 18 maret 2022. Masing- masing personel punya latar belakang yang berbeda namun disatukan dengan hobi yang sama yaitu bernyanyi. Ketiga pria asal Sumatera Utara yang telah merantau ke Jakarta ini mencoba menyatukan visi misi untuk membuat perpaduan vokal dalam sebuah group trio.

Aruma Tak Menyangka, Video Kenangannya Semasa SMA jadi Viral

Setelah melanglang buana mengisi penampilan maupun showtime di berbagai kafe, Starlight bertemu Eksekutif Produser Marico, Pembina PARBI (Persatuan Artis Batak Indonesia) di Jayden milik Marico. Mereka menjadi artis yang dikontrak secara resmi oleh MrCo Production, Production House milik Marico, sejak 27 September 2022.

Dengan berbagai pengalaman tersebut, mereka tidak menemui kendala berarti saat rekaman atau proses syuting. Mereka lebih menikmati setiap prosesnya.

Trio Starlight

Photo :
  • Tangkapan layar

"Semua berjalan lancar karena didukung oleh tim yang profesional," ucap Dyo Sianturi.

Sementara itu, mereka juga melakukan proses syuting video klip dengan cara yang berbeda dari biasanya. Video klip musik daerah, salah satunya Batak sering dipandang sebelah mata. Hal in identik dengan menyanyi diantara peponan dan sebagainya.

Trio Starlight coba mematahkan itu semua. Secara teknis, menggunakan kamera Arri Alexa LF Mini, kamera yang biasanya digunakan dalam film internasional produksi Production House dari Hollywood, salah satunya John Wick 4.

Selain itu, mereka menyuguhkan cerita, set dan berbagai hal lainnya agar video klip ini lebih bisa dinikmati oleh masyarakat luas. Video Klip tersebut kini sudah bisa disaksikan di kanal YouTube MrCo Production.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya