Berdendang Bergoyang Hari Ketiga Ditiadakan, Pihak Penyelenggara Minta Maaf

Festival Berdendang Bergoyang
Sumber :
  • IG @berdendangbergoyang

VIVA Showbiz –  Festival musik Berdendang Bergoyang hari ketiga yang dijadwalkan pada Minggu 30 Oktober 2022 batal diadakan karena alasan keselamatan dan keamanan.

Gubernur Lemhannas Sebut Papua Daerah Rawan tapi Masih Dapat Dikendalikan

Sebelumnya, festival yang telah lama dinanti oleh para penikmat musik Tanah Air tersebut mendapat antusiasme yang sangat tinggi hingga menyebabkan kelebihan kapasitas penonton. Scroll untuk simak selengkapnya.

Pada hari Minggu, pihak penyelenggara acara Berdendang Bergoyang pun menyampaikan pernyataan resmi bahwa panggung festival ditiadakan sekaligus seluruh bintang tamu batal tampil hari ini.

Tingkatkan Kualitas Profesional, Kompetisi Teknisi Keamanan Ramai Antusiasme di 15 Kota Besar

"Kami selaku promotor event Berdendang Bergoyang Festival 2022 yaitu Emvrio Production dengan berat hati menginformasikan bahwa event festival di hari ke-3 tanggal 30 Oktober 2022 yang diselenggarakan di Istora Senayan & Parkir Selatan GBK, harus dibatalkan atas dasar alasan keselamatan dan keamanan. Adapun pernyataan pembatalan ini telah kami terima secara langsung dari pihak yang berwajib," tulis Emvrio Production dalam pernyataan resminya.

Pihak penyelenggara juga tidak lupa berterima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat, mulai dari UMKM, sponsor, media partner, tenant, dan seluruh penonton yang telah menunjukan antusiasme dan apresiasinya.

Selain Memudahkan, Transparansi Juga Bisa Dicapai Dengan Model Pembayaran Digital

Sementara itu, di hari kedua penyelenggaraan acara yang jatuh pada hari Sabtu 29 Oktober 2022 sempat terjadi kerusuhan di beberapa titik. Penonton yang melebih kapasitas dan berdesak-desakan menyebabkan puluhan orang jatuh pingsan.

Namun pihak festival menyatakan bahwa mereka telah mendapatkan izin penyelenggaraan event hingga memaksimalkan keamanan serta tim medis untuk menangani penonton.

“Kami sudah mengikuti prosedur penyelenggaraan event, dan sudah mengantongi izin keramaian. Kami juga menyadari banyak kejadian saat event berlangsung namun kami sudah berusaha melakukan penyesuaian alur penonton, mengatur ulang jumlah penampilan, menambah keamanan dan tim medis. Dengan berat hati, event pada hari ketiga dibatalkan, ini akan menjadi evaluasi untuk diperbaiki kedepannya,” ujar Vino selaku CEO.

Untuk para penonton yang telah membeli tiket, pihak penyelenggara akan melakukan refund yang seluruh mekanismenya akan segera diumumkan pada pukul 16.00 WIB sore ini melalui media sosial Instagramnya @berdendangbergoyang.

"Kami selaku promotor meminta maaf yang sebesar-sebesarnya atas kejadian ini, kedepannya kami akan terus melakukan evaluasi dan persiapan yang matang dengan tetap mengikuti prosedur dan mengutamakan keselamatan dan keamanan penonton," tutur pihak promotor.

AFTECH dan AFPI

Disaksikan OJK, Privy Bersama AFTECH dan AFPI Sepakat Tingkatkan Keamanan Fintech Nasional

Komitmen yang disepakati oleh Privy bersama anggota AFTECH dan AFPI lainnya, serta disaksikan langsung Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024