Charlie Puth Puji Suara Jungkook BTS: Vokalis yang Sempurna

Charlie Puth dan Jungkook BTS
Sumber :
  • Instagram @charlieputh

VIVA Showbiz – Penyanyi asal Amerika, Charlie Puth memuji rekan duetnya yakni Jungkook BTS yang dinilainya memiliki vokal yang sempurna. Sebagai rekan duet keduanya memang saling memuji dan menghormati satu sama lain. 

Manggung di Jakarta International Velodrome, JKT48 Sukses Buat Penonton Histeris

Charlie Puth mengaku bahwa dirinya adalah salah satu penggemar berat Jungkook BTS sehingga dia memujinya setiap ada kesempatan, mendukungnya melawan troll internet dan bahkan menumpahkan rasa sukanya untuk semua para member BTS. 

Charlie Puth dan Jungkook BTS

Photo :
  • Instagram @charlieputh
Dari Curhatan Penggemar, Ratu Rizky Nabila Hadirkan Waktu Yang Salah

Baru-baru ini, Charlie Puth berbagi cerita eksklusif mengenai mengapa ia bisa menyebut Jungkook BTS sebagai “vokalis yang sempurna.”

Hal itu diungkapkan Charlie dalam sebuah wawancara bersama Buzzfeed pada baru-baru ini. Sang musisi jenius yang kerap membuat nada dan lagu dari suara-suara aneh tersebut membahas secara mendalam tentang proses bagaimana Jungkook BTS bisa menjadi rekan duetnya dalam lagu ‘Left and Right’.

Radja Siap Sambut 2025 dengan Lagu Baru Berjudul Apa Sih

Penyanyi Charlie Puth dan Jungkook BTS

Photo :
  • Koreaboo

Awalnya, lagu yang dibuatnya itu hanya akan ia nyanyikan sendiri, tetapi setelah mendengarkannya lagi, Charlie berpikir bahwa lagu itu akan lebih bagus dengan menambahkan suara lain.

dirinya berbagi bahwa tidak hanya suara Jungkook saja yang menambah banyak nilai pada lagu tersebut, proses pembuatan lagu juga mengejutkannya ketika salah satu member BTS tersebut membuktikan bahwa vokalnya adalah salah satu artis elit yang bekerja dengannya.

Charlie mengaku bahwa satu-satunya penyanyi yang pernah mengiriminya rekaman vokal sempurna adalah Jungkook, Boyz II Men dan James Taylor.

“Juga satu-satunya artis yang pernah mengirimi saya vokal sempurna atau merekam vokal sempurna di depan saya adalah Jungkook, Boyz II Men, dan James Taylor,” ungkap Charlie yang dikutip dari Koreaboo pada Kamis, 27 Oktober 2022. 

Bahkan Charlie mengungkap bahwa tidak ada penyesuaian atau pengeditan dalam bentuk apapun saat ia membuat lagunya. Charlie hanya harus menambahkan file vokal Jungkook dan lagunya tersebut sudah selesai. 

“Dia mengirimi saya vokal, yang harus saya lakukan hanyalah menyalin dan menempel dan kemudian kami selesai,” kata Charlie. 

Hal itu menunjukkan bahwa vokal yang dimiliki Jungkook BTS memang tidak main-main, bahkan sampai Charlie mengakui itu dan memujinya.  

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya