Dijuluki Lord of Melayu, Penyanyi Alfin Habib Mengaku Terbebani
- IG @da3_alfinh
VIVA Showbiz – Penyanyi Alfin Habib baru-baru ini mendapat julukan Lord of Melayu. Ia mengaku senang dengan hal tersebut. Namun di satu sisi, Habib mengaku berat menyandang julukan itu.
"Tentunya berat bagi Habib pribadi untuk menerima julukan tersebut karena yang namanya Lord itu kan legend ya, bisa dibilang senior lah begitu , sementara  Habib di sini mungkin pengetahuan Melayunya, teknik bernyanyi Melayunya atau bahkan ilmu melayu nya masih cukup banyak kekurangan," ujarnya saat dihubungi baru-baru ini.
Ia menganggap julukan itu sebagai sebuah tantangan. Alfin Habib akan membuktikan kemampuannya karena telah dijuluki Lord of Melayu. Selain itu, meski menganggapnya berat bukan berarti Habib menolaknya.
"Sebagai anak asli Melayu dan pecinta Melayu khusus nya musik Melayu dengan senang hati sekali habib terima, meskipun mungkin bisa dibilang belum pantas Habib mendapat julukan tersebut," katanya.
Meski begitu, ada beberapa pihak yang memandangnya sebelah mata. Habib tidak terlalu ambil pusing mengenai hal tersebut. Ia akan membuktikannya dengan karya dan kualitas.
"Terkadang kritikan atau cemoohan bisa kita jadikan barometer untuk habib lebih giat lagi belajar, mendalami lagi musik Melayu, berkarya dan ya itu harus terus mengasah, memantaskan diri supaya Habib emang bener-bener layak dapat julukan tersebut," ujarnya.
Julukan tersebut juga buatnya terpacu untuk berbagai hal. Salah satunya mengenalkan musik Melayu ke seluruh penjuru. Ia juga melihat musik tersebut bukan hanya milik kalangan tertentu.
"Habib akan menduniakan Melayu, mempertahankan budaya melayu dan mengenalkan keindahan music melayu ke semua kalangan diberbagai penjuru negara, karena menurut Habib, Melayu bukan cuma punya Indonesia, bukan hanya milik daerah atau wilayah tertentu," katanya.
"Melayu itu luas dan mungkin lewat seni Melayu, lewat musik Melayu habib bisa mengkampanyekan itu lewat karya Habib dan lewat persembahan setiap Habib perform akan selalu memberikan persembahan lagu-lagu Melayu," sambungnya.
Â