Lagu Cover-nya Diunggah Ulang oleh Post Malone, Hwa Sa Speechless

Hwa Sa
Sumber :
  • instagram @_mariahwasa

VIVA Showbiz – Hwa Sa, anggota grup MAMAMOO tak bisa berkata-kata lantaran lagu cover yang ia bawakan diunggah ulang oleh penyanyi aslinya yakni Post Malone. Momen tersebut Hwa Sa ungkapkan melalui unggahan Instagram Story pada 4 Agustus 2022.

Jungkook BTS Akan Mengadakan Acara di New York, Bakal Tampil di Panggung TSX?

Ia memposting Instagram Story berupa tangkapan layar halaman Facebook Post Malone yang mengunggah ulang video cover lagunya berjudul I Like You. Dilansir dari Allkpop, bersamaan dengan video tersebut Post Malone menulis keterangan dalam Bahasa Korea yang berarti ‘terima kasih untuk video yang luar biasa, Hwa sa’.

instagram story Hwa Sa

Photo :
  • tangkapan layar instagram @_mariahwasa
Post Malone Jatuh di Tengah Panggung, Gimana Kondisinya Sekarang?

Idol kelahiran 23 Juli 1995 ini hanya bisa menyertakan emoji tak bisa berkata-kata dalam Instagram Story-nya. Kemudian Hwa Sa mengunggah tangkapan layar percakapan dengan seorang kenalannya. Ia tidak menyangka jika dirinya adalah seorang penggemar yang berhasil. 

Pesan Hwa Sa berbunyi, ‘apa ini…apakah ini benar-benar Post Malone? Kalau benar, aku adalah penggemar yang sukses’.

Lagu Kolaborasi Hwa Sa x LOCO 'Somebody!' Peringkat 1 di Bugs

instagram story Hwa Sa

Photo :
  • tangkapan layar instagram @_mariahwasa

Pada 22 Juli lalu Hwa Sa meng-cover lagu milik Post Malone dengan titel I Like You di kanal YouTube MAMAMOO sebagai kado untuk para penggemarnya saat ia berulang tahun. Video tersebut dibanjiri komentar pujian dari penggemarnya. Sejauh ini, video cover I Like You telah ditonton lebih dari satu juta kali dan mendapatkan 93ribu likes. 

Taylor Swift di Grammy Awards 2024

Taylor Swift Rilis Track List Album The Tortured Poets Department, Siap Duet Bareng Post Malone

Taylor Swift bagikan track list atau daftar lagu dari album The Tortured Poets Department menjelang perilisan album barunya pada 19 April 2024

img_title
VIVA.co.id
7 Februari 2024