NIKI Akan Rilis Lagu Baru, Ditulis Saat Umur 17 Tahun

NIKI
Sumber :
  • instagram @nikizefanya

VIVA Showbiz – Penyanyi Niki kembali meluncurkan lagu baru dalam waktu dekat. Hal ini ia sampaikan melalui unggahan di akun Instagram-nya pada 5 Juli 2022. Berdasarkan keterangan dalam postingannya, lagu baru ini berjudul Oceans & Engines dan rencananya dilepas pada 8 Juli mendatang.

Konser 88 Degrees & Rising Batal Digelar, Netizen: Kurang Peminat Kayanya Ya?

Perempuan kelahiran 24 Januari 1999 ini mengungkapkan bahwa Oceans & Engines mengisahkan tentang patah hati karena kehilangan cinta pertama. Niki mengakui ia sudah menulis lagu ini pada tahun 2016 ketika ia masih berusia 17 tahun.

“Oceans & Engines rilis Jumat ini, 8 Juli. (Aku) menulis lagu ini pada tahun 2016 ketika aku berusia 17 tahun, mengalami patah hati menghancurkan dari cinta pertama yang pergi untuk selamanya,” tulis Niki.

Bakal Konser di Indonesia, Ini Jadwal Lengkap Tur Dunia Niki Zefanya

Niki pun menuangkan cerita pada masa itu. Dirinya mengakui bahwa cinta saat remaja bersifat dramatis, penuh dengan kenaifan, serta kepolosan. 

Ia melanjutkan, “Ini sangat dramatis, penuh dengan kenaifan dan kepolosan yang aku lihat kembali sekarang pada usia 23. Seperti tidak mengetahui apa yang akan terjadi.”

Niki Zefanya Gelar World Tour Perdana, Berapa Harga Tiket Konsernya di Jakarta?

Musisi yang berada di bawah naungan 88rising ini membeberkan lagu Oceans & Engines ditulis pada malam hari ketika dirinya masih duduk di bangku SMA tepatnya kelas 11.

Niki Zefanya.

Photo :
  • Instagram @nikizefanya.

“Seperti fakta bahwa menulis pada jam-jam yang tidak baik pada malam hari saat kelas 11 sambil mengemil sereal basi,” kata perempuan bernama lengkap Nicole Zefanya ini.

Lagu ini termasuk dalam album penuh kedua Niki berjudul Nicole yang dirilis pada bulan Agustus mendatang. Ia pun tak sabar publik mendengar seluruh lagu albumnya. Niki mengklaim bahwa Oceans & Engines merupakan salah satu lagu favorit yang pernah ia tulis sejauh ini.

“Tak sabar untuk kalian mendengarkan setiap lagu-lagu yang ada di albumku yang dirilis pada bulan Agustus nanti. Selagi kalian menunggu, ini cuplikan kedua dari hal favorit yang pernah kutulis sejauh ini,” pungkasnya.

Rich Brian dan August 08.

Rapper August 08 Meninggal Dunia, Rich Brian Berduka

Rapper ternama Rich Brian merasa sangat berduka atas kepergian August 08. Keduanya berteman dekat. Selama ini, Brian sudah menganggap August 08 sebagai kakaknya sendiri.

img_title
VIVA.co.id
30 Agustus 2023