Penyanyi Legendaris "Widuri" Bob Tutupoly Meninggal Dunia

- sorot musik bob tutupoly
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

VIVA Showbiz  –  Kabar duka datang dari dunia musik Tanah Air. Penyanyi legendaris Bob Tutupoly meninggal dunia. Pria berusia 82 tahun itu menghembuskan napas terakhirnya di RS Mayapada, pada pukul 00.00 WIB. 

Saksi Mata Ungkap Situasi Mencekam saat Kecelakaan Maut Bus di Batu: Kaki Saya Sampai Gemetar

Kabar duka diketahui dari unggahan sejumlah musisi dan tokoh politik Tanah Air. 

RIP Oom Bob Tutupoly...
Terima kasih untuk semua yg sudah Oom Bob berikan untuk kita semua..
Semoga lapang jalanmu menuju keabadian sejati.” 
tulis Stanley Tulung di unggahannya

Geger! Seorang Pria Meninggal Dunia Usai Telan Anak Ayam Hidup-Hidup demi Ritual Kesuburan

Selamat jalan, Om Bob Tutupoly,” tulis Addie MS di twitternya. 

Ayah Baim Wong Meninggal Dunia dalam Keadaan Tersenyum

“Selamat tinggal oom Bob Tutupoly... Terima kasih telah mewarnai masa kecil dan remajaku... Rest in peace, Bahagia selamanya ya oom... #RIPBobTutupoly.” tulis Ananda SUkarlan. 

Sejak beberapa bulan terakhir, kondisi kesehatan Bob Tutupoly memang menurun. Bob memiliki karier yang panjang di dunia musik Indonesia. Musisi kelahiran 13 November 1939 itu memulai perjalanan musiknya sejak tahun 1960-an dan merengkuh popularitas lewat lagu "Widuri" pada 1970-an.

Rencananya Bob Tutupoly akan disemayamkan di Rumah Duka RS Siloam Semanggi.  

Rencananya jenazah Bob Tutupoly akan disemayamkan di Rumah Duka RS Siloam Semanggi...
Kabar lanjutan menyusul...”
kata Stanley di Instagramnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya