Sunmi Mengadakan Konser Tur 'Good Girl Gone Mad' Eropa-Amerika

Sunmi
Sumber :
  • instagram.com/miyayeah

VIVA Showbiz – Sunmi, mantan anggota grup K-pop Wonder Girls yang baru saja merilis poster konser tur dunia yang berjudul ‘Good Girl Gone Mad’.

Putin Sebut Rusia Akan Kerahkan Rudal jika AS Lakukan Hal Serupa

Dalam akun Instagram pribadi Sunmi mengunggah poster untuk tur dunia 2022 bertajuk ‘Good Girl Gone Mad’, yang akan segera digelar mulai dari bulan Agustus 2022.

Konser tur dunia yang dilakukan Sunmi akan diselenggarakan di Eropa, Amerika Serikat, dan Kanada. Total 16 kota yang akan dikunjungi oleh Sunmi.

54 Negara Berebut 16 Tiket Piala Dunia 2026, Ini Hasil Undian Kualifikasi Zona Eropa

‘Good Girl Gone Mad’ adalah konser tur dunia pertama Sunmi setelah tiga tahun sejak tur dunia pertamanya bertajuk ‘Warning’ yang digelar pada tahun 2019 silam. 

jadwal konser tur Sunmi

Photo :
  • instagram.com/miyayeah
Trump Tunjuk Besannya yang Keturunan Lebanon Jadi Penasihat untuk Urusan Timur Tengah

‘Good Girl Gone Mad’ sangat ditunggu-tunggu oleh penggemarnya yang tidak sabar menanti rangkaian setelah konser online Sunmi yang diselenggarakan pada tahun 2019.

Untuk informasi lebih lanjut tentang pembelian tiket konser tur Sunmi tahun 2022 ‘Good Girl Gone Mad’ kan diinformasikan oleh akun OfficialKEvents.

Selain itu, single baru Sunmi ‘Heart Burn’ sudah dirilis melalui berbagai platform musik pada 29 Juni lalu. 

Dilansir dari Soompi, bulan Agustus ini, penyanyi tersebut akan memulai turnya di Eropa, di mana ia akan tampil di Warsawa pada 14 Agustus, Madrid pada 17 Agustus, Offenbach pada 19 Agustus, London pada 21 Agustus, Amsterdam pada 23 Agustus, Paris pada 26 Agustus, dan Helsinki pada 28 Agustus.

Sunmi kemudian akan menuju ke Amerika Utara, di mana ia akan tampil di Chicago pada 2 September, New York pada 4 September, Toronto pada 6 September, Atlanta pada 8 September, Seattle pada 10 September, Los Angeles pada 12 September, San Francisco pada 13 September , dan Vancouver pada 15 September, sebelum kembali ke Seoul untuk konser pada 8 Oktober.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya