Musik Dangdut Kini Dibawa Lebih Dekat ke Dunia Digital
- Pixabay/Pexels
VIVA Showbiz – Dangdut kini tidak lagi mendapat stigma sebagai musik kelas dua. Dangdut yang sekarang, terus berkembang mengikuti perkembangan zaman. Bukan hanya dari segi musiknya, namun juga pendekatan ke masyarakat.
Seperti diketahui, baru-baru ini masyarakat Indonesia tengah gemar investasi di kripto. Musik dangdut coba memanfaatkan itu dan muncullah Dangdut Verse alias D'verse, yakni ekosistem musik dangdut yang menerapkan teknologi blockchain, Defi dan Web 3. Tujuannya adalah mengenalkan dangdut di dunia digital.
Hal ini disambut baik oleh beberapa pihak, salah satu diantaranya penyanyi Nabila Maharani. Selain Nabila, ada juga Wakil Ketua Komisi X DPR, Hetifah Sjaifudian. Sebagai yang membidangi ekonomi kreatif, ia menyambut terobosan yang positif.
"Pada prinsipnya, saya mengapresiasi ide, upaya, serta terobosan yang bertujuan untuk menambah geliat dunia hiburan kreatif Indonesia. Salah satunya token Dverse," ujarnya saat dihubungi baru-baru ini.
Hetifah juga berharap aplikasi ini dapat memasarkan secara transparan produknya, baik potensi keuntungan maupun resiko. Hal ini demi kebaikan banyak pihak nantinya.
"Saya berharap ini dapat memasarkan secara transparan produknya, baik potensi keuntungan maupun risiko kepada para pelaku industri hiburan Indonesia," kata Hetifah.
D'Verse sempat menjadi trending di Twitter beberapa waktu lalu. Selain itu, mereka memperkenalkan 3 proyek atau fitur seperti (D'Staking), NFT (D'NFT), aplikasi mobile Dverse (D'Apps).
Pihaknya mengklaim token dangdut ini menggabungkan antara musik dangdut dengan dunia kripto. Maka akan menjadi terobosan bagi yang suka berinvestasi di dunia kripto penyuka musik dangdut.
Namun belum ada info lebih lanjut mengenai karya siapa atau lagu mana saja yang akan dibawa ke dalam dunia digital ini.