9 Fakta Musisi Legendaris John Lennon, Tewasnya Mengenaskan

John Lennon, The Beattles.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Siapa yang tak tahu dengan musisi legendaris John Lennon. Pria berkacamata asal Liverpool itu meninggalkan banyak kenangan lewat lagunya yang populer. John Lennon dikenal sebagai penyanyi, pencipta lagu, instrumentalis, penulis, dan aktivis politik yang terkenal di seluruh dunia sebagai pemimpin dari The Beatles. Setelah bubarnya The Beatles pada tahun 1970, ia juga sukses dengan karier solonya. Salah satu hitsnya yang hingga kini masih sangat terkenal adalah Imagine, lagu yang kemudian menjadi salah satu himne perdamaian dunia.

Tetap Eksis di Usia 21 Tahun, Band Samsons Rilis Lagu Baru Lagi

Lennon juga menunjukkan sifatnya yang pemberontak dan selera humornya yang sinis dalam film-film seperti A Hard Day's Night (1964), dalam buku yang ditulisnya seperti In His Own Write. Penasaran dengan fakta lainnya mengenai sang musisi legendaris John Lennon? Simak ulasan berikut ini yang dilansir dari kanal YouTube Data Fakta:

1. Masa kecil

Pesona Icha Yang di Malam Spesial, Lagu Mandarin Jadi Sorotan

Dia bernama John Winston Lennon yang lahir di Liverpool pada 9 Oktober 1940. Dia lahir dari pasangan Alfred Lennon dan Julia Stanley. Konon saat John Lennon, sedang terjadi serangan Jerman atas Inggris pada Perang Dunia II. Oleh karena dia kagum dengan Winston Churchill, dia memberi nama tengah Winston dari Perdana Menteri Inggris yang populer kala itu.

Ayahnya adalah keturunan Irlandia yang saat itu berprofesi sebagai pelaut. Julia melahirkan John Lennon tanpa Alfred Lennon di sisinya. Saat kecil, John Lennon dia kurang bahagia karena hubungan orang tua yang renggang. Saking sibuknya melaut, sang ayah jarang berada bersama John Lennon.

Tak Hanya Lagu Rock, Lorenzo Kini Menyentuh Emosi Lewat Lagu Ini

Pada bulan Februari 1944, sang ayah pergi tanpa kabar. Alfred Lennon baru kembali setelah enam bulan kemudian setelah mengetahui istrinya hamil dari pria lain. Terdengar menyedihkan, saat usia enam tahun, John Lennon harus dihadapkan dengan pilihan harus memilih ayah atau ibunya. Akhirnya, John Lennon memilih sang ibu meski sebenarnya dia lebih sering tinggal bersama bibinya.

2. Main Gitar Sejak Usia 16 Tahun

John Lennon mengenal musik sejak kecil karena selalu mendengar musik yang disetel oleh sang ibu. Sang ibu suka mendengarkan lagu-lagu Elvis Presley. John Lennon mulai belajar alat musik yang diajarkan oleh sang ibunda. Dia bersekolah di Dovedale Primary School di Liverpool. Lalu, dia melanjutkan sekolahnya di Quarry Bank High School pada tahun 1952 hingga tahun 1957. Bagi teman-temannya, John Lennon dikenal sebagai anak yang santai dan suka bercanda.

Di usia 16 tahun, John Lennon mulai mendapat gitar pertama dari sang ibu. Sang ibu mendukung keinginan John Lennon menjadi musisi. Namun, sang ibu malah menentang karena menurutnya menjadi musisi tidak menghasilkan uang yang banyak.

3. Pendiri The Beatles

Siapa yang senang mendengarkan lagu Hey Jude, Yesterday, dan Let It Be? Ya, ketiga lagu ini dianggap berpengaruh besar karena dikenal sangat legendaris hingga kini bagi pecinta musik. Awalnya John Lennon membentuk band bersama temannya dengan nama The Quarrymen, sesuai dengan nama tempat dia mengenyam pendidikan.

Dia bertemu dengan Paul McCartney dan mengajak untuk bergabung. Lalu, dia dikenalkan dengan George Harrison. Mereka bertiga merekrut Stuart Stutcliffe, teman John Lennon sebagai basis. Lalu, dia merekrut Pete Best pada tahun 1960. kemudian, mereka berlima membentuk band dengan nama The Beatles pada awal tahun 1960 silam. Mereka sempat tampil di atas panggung dan ternyata penampilannya disaksikan oleh Brian Epstein yang menjadi manajernya dan menandatangi kontrak.

Akhirnya, The Beatles melakukan rekaman perdana lagu Love Me DO pada tahun 1962. Nama The Beatles semakin bersinar dan dikenal banyak orang. Sejumlah lagu mereka masuk ke dalam puncak tangga lagu Inggris. The Beatles meraih kesuksesan, dikenal banyak orang di seluruh penjuru dunia. Sang manajer tewas karena overdosis akibat obat tidur. Usai meninggalnya sang manajer, The Beatles mulai meredup hingga akhirnya bubar pada bulan April 1970 dengan keluarnya Paul McCartney.

4. Solo Bersama Istri

Sebelum The Beatles bubar, John Lennon mulai menyiapkan musik dengan sang istri, Yoko Ono. Dia merilis album solo bertajuk John Lennon Plastic Ono Band. Dia membuktikan kesuksesan meski menempuh karier secara solo dengan laku kerasnya lagu berjudul Imagine pada tahun 1971 silam.

John Lennon pindah ke Amerika Serikat pada bulan September 1971. Namun, bahtera rumah tangganya dikabarkan renggang karena kehadiran orang ketiga seorang wanita bernama May Pang, asisten pribadi John Lennon. John dan Yoko tidak berpisah bahkan Yoko mengizinkan Lennon tinggal bersama May Pang.

Dari rumah tangganya bersama Yoko Ono, John Lennon memiliki seorang anak laki-laki bernama Sean Lennon. Sean sebenarnya anak kedua John Lennon. Ya, John Lennon sebelumnya telah memiliki anak laki-laki dari istri pertamanya bernama Cynthia. Anak laki-laki dari Cynthia, dia beri nama Julian Lennon.

5. Aktivis Cinta Damai

Siapa sangka John Lennon peduli dengan kegiatan sosial dan kemanusiaan. Dia lebih banyak dikenal sebagai artis dunia yang berprestasi. Ternyata John Lennon adalah seorang aktivis yang mengajak penggemarnya untuk mencintai perdamaian dunia. Dia bercita-cita agar dunia dalam perdamaian, tidak ada perang, saling bunuh dan tidak ada kemiskinan. Dia ingin seluruh orang di dunia hidup dengan damai dan bahagia.

John Lennon sangat menentang perang antara Amerika Serikat dengan Vietnam. Saat masih bergabung dengan The Beatles pada tahun 1965, dia juga pernah ikut perang dan menentang pemerintahan Inggris. Apa yang dia lakukan? The Beatles mengembalikan medali pemberian Ratu Elizabeth pada 26 Oktober 1965. Saat pindah ke Amerika Serikat, John Lennon menjadi motor untuk bergerak di bidang kemanusiaan dan sosial. Dia menentang kebijakan perang dengan Vietnam. Di Amerika Serikat, John Lennon banyak merilis lagu mengenai cinta damai agar masyarakat dunia menerapkan perdamaian membudaya.

6. Menganggap Dirinya Tuhan

John Lennon pernah mengatakan bahwa agama Kristen akan hilang dan The Beatles akan lebih populer daripada Yesus Kristus. Pernyataan John Lennon mengundang kontroversi dan banyak yang protes. The Beatles diancam, album-album mereka dibakar, surat boikot muncul di permukaan, konser mereka juga diteror. Akhirnya, mereka meminta maaf secara terbuka di hadapan media dan khalayak umum.

7. Lakukan KDRT

John Lennon nyaris dianggap dewa karena dinilai sempurna. Namun siapa sangka kalau dirinya sering melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) saat masih dengan istri pertama hingga istri kedua. John Lennon bergantung dengan obat sehingga tak jarang dia melakukan kekerasan mental kepada anaknya sendiri. Anaknya sering dibentak dan menangis. John Lennon juga suka berbohong menceritakan kisah kehidupannya demi pencitraat.

8. Hipokrit

Sikap John Lennon satu ini hampir jarang diketahui. Visi misi dalam lagunya bertolak belakang dengan kehidupannya di dunia nyata. John Lennon tak sedewasa seperti yang ada di lirik lagunya.

9. Dibunuh Penggemar

David Chapman adalah salah satu penggemar John Lennon. David adalah fans fanatik yang selalu mengikuti karier Lennon sejak awal. David meminta tanda tangan di album Double Fantasy. John Lennon yang saat itu sedang bersama istrinya, Yoko Ono memberikan tanda tangan kepada fansnya sebelum berangkat ke studio. Sepulangnya dari studio, John Lennon telah ditunggu oleh David di apartemen milik Lennon. Saat Lennon masuk ke dalam lorong apartemen, David menembak sang idola sebanyak lima kali, dia tergelatak. John Lennon meninggal dunia saat dalam perjalanan ke rumah sakit. Jenazahnya dikremasi pada tanggal 10 Desember 1980 di New York. Di saat yang sama, David sang penggemar sekaligus tersangka dipenjara selama 20 tahun.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya