Ed Sheeran Akan Rilis Lagu Bersama Taylor Swift? Cek Faktanya

Ed Sheeran dan Taylor Swift
Sumber :
  • Twitter @edsheeran / @taylorswift13

VIVA – Para penggemar Ed Sheeran dan Taylor Swift bakalan dikejutkan dengan duet mereka besok Jumat, 11 Februari 2022. Rumor ini memang telah mencuat pada akhir tahun 2021 kemarin. Benarkah besok lagunya akan dirilis? Simak faktanya berikut ini.

Manggung di Jakarta International Velodrome, JKT48 Sukses Buat Penonton Histeris

Ed Sheeran dan Taylor Swift Akan Rilis Lagu Duet Besok

Dikutip dari laman bigcountrynewsconnection.com, Ed Sheeran dan Taylor Swift akan merilis lagu baru bersama minggu ini. Pelantun 'Bad Habits' ini telah mengkonfirmasinya yang sebelumnya pernah berkolaborasi dalam lagu seperti 'Everything Has Changed' di 'Red', 'End Game' di 'Reputation', dan 'Run' di 'Red (Taylor's Version) '. Ed Sheeran akan merilis lagu baru pada hari Jumat, 11 Februari 2022.

Dari Curhatan Penggemar, Ratu Rizky Nabila Hadirkan Waktu Yang Salah

Tampil di Red Carpet BRIT Awards pada Selasa, 8 Februari 2022, dia mengatakan kepada LADbible: "Itu keluar Jumat dan itu dengan Taylor Swift!", dikutip bigcountrynewsconnection.com.

Remix The Joker and The Queen?

Radja Siap Sambut 2025 dengan Lagu Baru Berjudul Apa Sih

Meski demikian, dia tidak memberikan rincian lebih lanjut, tetapi penggemar telah berspekulasi bahwa itu bisa menjadi remix dari lagu Ed 'The Joker and the Queen', yang muncul di albumnya. Penggemar bermata elang telah menunjuk ke petunjuk yang jelas seperti tambalan Taylor Swift di jaketnya di video 'Overpass Graffiti', serta tanda sama dengan yang diukir di kuenya di video 'I Bet You Think About Me'. Namun hal tersebut makin kuat dengan postingan Ed Sheeran di akun twitternya itu.

Akan ada Lagu Baru

Sementara itu, penyanyi berusia 30 tahun itu sebelumnya mengungkapkan bahwa dia dan Camila Cabello yang berduet lagu 'South of the Border' untuk 'No.6 Collaborations Project' 2019 memiliki lagu baru yang akan datang tahun ini. Ketika ditanya apakah bintang 24 tahun itu tampil di 'The Joker and the Queen', dia berkata pada bulan Desember:

"Tidak, tetapi sebenarnya kami telah membuat lagu bersama yang akan keluar tahun depan."

Penggemar Ed Sheeran dan Swifties tunggu saja besok ya, perilisan lagu duetnya. Pasti bakalan keren dan pecah banget.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya