5 Lagu Tahun Baru Indonesia yang Dapat Menginspirasi Pendengarnya

Ilustrasi lagu tahun baru
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Tahun 2021 baru saja berlalu dan berganti menjadi tahun 2022. Dalam pergantian tahun biasanya banyak orang di seluruh dunia yang merayakannya. Selain merayakannya, tahun baru juga dapat menjadi refleksi diri terhadap tahun yang sebelumnya. Seperti halnya sebuah lagu yang menjadi karya untuk mengekspresikan sesuatu. Berikut 5 lagu tahun baru Indonesia yang dapat diputar dan didengarkan serta menjadi inspirasi saat tahun baru tiba. 

1. Buka Semangat Baru (Ello, Barry, Ipank dan Lala Karmela)

Lagu berjudul “Buka Semangat Baru” merupakan salah lagu Indonesia yang di dalamnya cukup mengandung makna dan menginspirasi. Apalagi kita semua saat ini masih dalam suasana tahun baru 2022. Pendengar yang memutar dan mendengar lagu ini diajak untuk membuka hari yang baru dan menjadi pribadi yang baru pula, dalam hal ini bisa diambil contoh untuk menjalani tahun 2022 dengan lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya. 

2. Tahun Baru Lagi (Nosstress)

Lagu berjudul “Tahun Baru Lagi” yang dibawakan oleh salah satu band Indonesia bernama Nosstress. Dalam lagu ini dapat sedikit menyadarkan kita bahwa sejatinya resolusi dalam hidup jangan dibuat saat hanya menunggu tahun baru saja dan harus ada resolusi untuk menjalani hidup tanpa adanya banyak basa basi. 

3. Selamat Tahun Baru (Endank Soekamti)

Jejak Karier Sara Rahayu, Dari Impian Hingga Nominasi Nasional

Lagu tahun baru selanjutnya yang dapat kamu dengarkan sebagai lagu yang menginspirasi dalam menyambut tahun baru 2022 ini adalah “Selamat tahun Baru” yang dibawakan oleh Endank Soekamti. Pada lagu ini disampaikan bahwa segala sesuatu yang sudah terjadi di tahun sebelumnya biarkan saja menjadi kenangan. Sementara tahun yang akan segera berganti dapat disambut dan menjadi suatu harapan untuk membangkitkan diri menjadi lebih baik lagi. 

Jurus Ampuh untuk Antisipasi Gangguan Sinyal saat Libur Nataru

4. New Year’s Eve (Ardhito Pramono)

Dimansyah Laitupa Incar Hati Penggemar di 9 Negara Lewat Single Terbarunya

Lagu berjudul “New Year’s Eve yang dinyanyikan oleh penyanyi muda berbakat Indonesia ini juga menjadi salah satu lagu yang perlu didengar, mengingat kita masih dalam suasana tahun baru 2022. Dalam lagu ini menggambarkan suasana malam tahun baru terbaik yang dirasakan bersama orang-orang terkasih. Pendengar yang memutar dan mendengarkan lagu ini pun senantiasa agar memiliki suasana  malam tahun baru yang menyenangkan. 

5. Kini Tiba Saatnya (Herlin Pirena dan Nikita)

Lagu berjudul “Kini Tiba Saatnya” yang dibawakan oleh Herlin Pirena dan Nikita ini merupakan salah satu lagu rohani. Dalam lagu ini berisikan waktu perpisahan terhadap tahun yang akan segera berganti menjadi tahun baru. Berisikan juga harapan agar Tuhan senantiasa memberkati kehidupan di tahun yang baru agar selalu bahagia. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya