Kata Charly Van Houten Dibayar Miliran Rupiah oleh Duo DJ Neverrtale

Neverrtale dan Charly Van Houten
Sumber :
  • ist

VIVA – Musisi Charly Van Houten dikabarkan dibayar miliran rupiah untuk berkolaborasi dengan Rizal Siddiq Al Tahiri (Rizal) dan Ritchie Rivaldy yang tergabung dalam duo DJ Neverrtale. Charly tidak menampik kabar tersebut. Menurutnya kedua belah pihak memang telah mencapai kesepakatan. 

"Kenapa dibayar miliaran? Karya ini unlimited, Nevertalle berani memberikan kompensasi sebesar itu, bagi aku sah-sah saja yang penting sudah ada kesepakatan. Bagi aku ini bicara karya," kata Charly Van Houten saat dihubungi baru-baru ini.

Charly dan Neverrtale mengeluarkan single berjudul Rembulan. Di lagu itu, ada perpaduan musik dari duo DJ Neverrtale dan vokal khas Melayu dari Charly lewat genre musik EDM (Electronic Dance Music). Charly juga percaya karya ini akan menjadi gebrakan.

Kolaborasi Elegan Safire Scarves dan Atarian Fashion Meriahkan Dwinas Duta Wisata Nasional

Neverrtale dan Charly Van Houten

Photo :
  • ist

"Insya Allah karya lagu terbaru aku berkolaborasi dengan Neverrtale yang mengusung musik EDM menjadi karya masterpiece, karena aku di sini terbang dan bermetamorfosis dari pop Melayu ke pop EDM," katanya.

Gak Peduli dengan Masalah Pribadi, Ini Alasan Band Radja Ajak Vadel Badjideh Kolaborasi

Rembulan bercerita tentang hubungan jarak jauh atau LDR. Bercerita mengenai seseorang yang sedang kasmaran dan baru jadian harus rela menjalani hubungan jarak jauh, padahal dia masih menginginkan bisa sering jalan bersama dan belum siap menjalin hubungan LDR.

Migrasi genre musik di kolaborasi ini menjadi energi baru bagi Charly VHT. Selain itu, genre musik pop EDM dan Pop Melayu diyakini Charly bukan menjadi perbedaan. Menurutnya, ini akan memperkuat genre musik EDM di industri musik Indonesia. Lagu itu juga mendapat dukungan dari CEO Nagaswara, Rahayu Kertawiguna, selaku pihak label.

Neverrtale dan Charly Van Houten

Photo :
  • ist

"Kalau menurut Pak Rahayu (CEO Nagaswara), bisa saja EDM untuk single terbaru ini khusus diartikan ‘Electronic Dance Melayu’, karena kolaborasi duo DJ Neverrtale dengan Charly VHT," ucap Charly VHT.

Lagu Rembulan diciptakan oleh Rizal Shiddiq, sedangkan musik diaransemen oleh Neverrtale dan vokal diisi oleh Charly VHT. Dengan konsep musik gabungan dari Neverrtale yang bergaya pop EDM yang dikawinkan dengan ciri khas pop Melayu yang melekat pada Charly VHT. 

Sebelumnya, Neverrtale mengawali kariernya di Youtube sejak 2018 dengan membuat aransemen pop EDM untuk sejumlah lagu pop, beberappa diantaranya Berharap Tak Berpisah (Reza Artamevia), Cintakan Membawamu (Dewa 19), Lebih Dari Egoku (Mawar De Jongh), dan Pandangan Pertama (RAN). Pada 2020 Neverrtale merilis single perdananya yang berjudul Bintang Kecewa.

Icha Yang dan Judika

Icha Yang Tutup Tahun 2024 dengan Kolaborasi Impian Bersama Judika

Kolaborasi tersebut berhasil menghadirkan beragam genre musik, mulai dari pop, lagu Mandarin, dangdut koplo, hingga lagu Batak.

img_title
VIVA.co.id
30 Desember 2024