Bangkitkan Vibes Girlband Indonesia, Uniq5 Debut dengan 2 Lagu

Uniq5.
Sumber :
  • Instagram @berlian_meychant

VIVA – Dunia musik Tanah Air kembali kehadiran sebuah girband terbaru bernama UNIQ5. UNIQ5 mengusung konsep Korean Pop, baik dari segi penampilan atau pun lagu. UNIQ5 juga mengusung konsep glamour layaknya The Pussy Cat Dolls, yang sempat terkenal di jagat industri hiburan Hollywood. 

Kenalan sama Pinkprint Team, Girlband Asal Bali yang Sedang Jadi Sorotan

Girlband UNIQ5 terdiri dari lima member, mereka adalah Meysa, Berlian, Dee, Haylee, dan Janet. Pada saat konferensi pers menandakan debut UNIQ5, Meysa selaku leader mengungkapkan perasaan bahagia karena akhirnya ia bersama empat temannya bisa debut di bawah nama UNIQ5.

“Saya sangat senang karena akhirnya kembali berkarya bersama teman-teman. Apalagi di saat pandemi ini, sebagai seorang seniman kita tidak boleh berhenti berkarier dan berkarya. Saya memilih untuk bergabung di girlband UNIQ5 karena girlband seperti ini memang jarang ada di Indonesia padahal banyak peminatnya,” kata Meysa di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Kamis malam, 2 Desember 2021.

Tampil Kece di YouTube FanFest, Girl Group StarBe Banjir Pujian

Untuk menandai debut mereka di dunia musik, UNIQ5 merilis dua single sekaligus berjudul Liburan dan Hard To Get. Lagu tersebut bercerita tentang kehidupan sehari-hari. Sebagai informasi, member UNIQ5 dipilih melalui audisi.

Uniq5.

Photo :
  • VIVA/Aiz Budhi
Sempat Disebut Seperti Biduan Dangdut, Ini Tanggapan Girlband SUN

“Kali ini kami merilis lagu sebagai single perdana yang akan meramaikan dunia musik Tanah Air. Lagunya tentang kehidupan sehari-hari sih. Pengalaman kita sendiri juga,” tutur Meysa Han.

Tak tanggung-tanggung, UNIQ5 sudah menyiapkan rencana untuk world tour. Hal ini dikarenakan sudah banyak event yang tertarik untuk mengundang UNIQ5 karena dibentuk dan diurus oleh Splendid Asia.

“Kami ingin mengembalikan vibe dan sound girlband for the mature audiance. Itulah mengapa UNIQ5 dibentuk. Seperti beberapa tahun lalu ada banyak girlband R&B like SWV, Jade dan Spice Girls,” tutur Steve Lee selaku Founder Splendid Asia.

“Perkembangan musik khususnya di Indonesia sangat menjanjikan dan bagus, market pendengar dan fans juga banyak terutama di tahun 2015. Karena itu di tahun 2021 ini kita ingin mengembalikan jiwa dan vibe girlband,” kata Steve Lee menambahkan.

Blitzen.

Girlband Indonesia, Blitzen Rilis Album Perdana Player Number One

Label musik To the Clouds Entertainment resmi mengumumkan peluncuran album pertama dari girlband Tanah Air, Blitzen. Album itu diberi tajuk Player Number One.

img_title
VIVA.co.id
28 Februari 2023