Nyentrik, Gaya Lugas Dewa 19 Kritisi Pemerintah

Dewa 19 & Ari Lasso
Sumber :
  • IG dewa19officialfansclub

VIVA – Nama besar band Dewa 19 tetap bersinar meski kini dikenal sebagai band legendaris dalam usia 35 tahun mereka berkiprah di blantika musik Tanah Air. Grup musik asal Surabaya tersebut masih terus eksis tampil membawakan karya-karya hits terbaiknya.

Sebelum Disepakati, Baleg DPR Sebut Ada 299 RUU Masuk Usulan

Di luar kiprah memukaunya itu, Dewa 19 yang sangat melekat dengan sosok Ahmad Dhani itu rupanya punya gaya sendiri dalam mengutarakan keresahan-keresahan yang dirasakannya.

Meski terkenal dengan sejumlah tembang-tembang manis bertema cinta, beberapa waktu belakangan ini rupanya Dewa 19 pun mulai sangat intens melontarkan kritik sosial terlebih pada berbagai kebijakan pemerintah.

Momen Pilkada 2024, Pemerintah Mesti Siapkan Akses Prasarana yang Inklusif Bagi Kelompok Rentan

Hal itu pula yang terpampang di akun Instagram Dewa 19 @dewa19officialfansclub. Sebelumnya, akun IG Dewa 19 bertitel @de19wa disebut-sebut telah dibajak dan tidak dapat ditemui lagi.

Hasan Nasbi: Program ‘Lapor Mas Wapres’ Banyak yang Iseng

Begitu pula dengan akun IG @ahmaddhaniprast yang diklaim dalam sebuah postingan telah disita polisi. Maka jadilah band pemilik tembang ‘Kirana’ dan ‘Kangen’ ini menjadikan akun IG @dewa19officialfansclub sebagai alternatif media komunikasinya dengan publik.

Dalam sejumlah postingannya, akun IG @dewa19officialfansclub didominasi dengan beberapa isu-isu sosial politik yang tengah hangat diperbincangkan.

Sebut saja isu soal kebijakan pemerintah meniadakan pemberangkatan ibadah haji tahun ini, musisi gitaris band yang ditunjuk jadi Komisaris BUMN serta penonaktifan sejumlah pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Tak jarang, akun Dewa 19 tersebut kerap mengunggah banyolan, kritikan serta reaksi yang bernada ‘sentilan’ menanggapi sejumlah kebijakan pemerintah.

Saat masyarakat dihebohkan dengan diumumkannya keputusan pemerintah meniadakan pemberangkatan ibadah haji tahun ini, akun itu pun punya gayanya sendiri menanggapi hal tersebut.

Sebuah video bergaya banyolan diposting dengan caption “AMAN Pokok e” dan menampilkan pernyataan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas dan Wakil Presiden RI, KH Ma’aruf Amin.

Sedangkan saat heboh isu penonaktifan sejumlah pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), akun itu pun dengan lantang menyuarakan keresahannya. “Mau pecat aja pake alasan Tes ASN... w**u kirix,” tulis caption dalam postingan itu.

Sementara itu kala gitaris Slank, Abdee Negara diumumkan sebagai salah satu pejabat Komisaris PT Telkom, akun itu justru memberikan ungkapan apresiasi bernada positif akan hal tersebut.

“Alhamdulillah ada Musisi Yang jadi Komisaris,” ungkap caption pada postingan bergambar artikel berita salah satu media online itu.

Setara Institute Fasilitasi Workshop Koalisi ASPIRASI Sulsel

Isu Kelompok Rentan Mesti Bisa Dipertimbangkan Cagub dalam Programnya Jika Menang Pilkada

Penting pemerintah punya komitmen memberikan perlindungan dan pemenuhan hak kelompok rentan melalui akselerasi pembentukan kebijakan yang promotif.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024