Usai Sibuk Akting, Rafi Sanjaya Incar Panggung Tarik Suara

Rafi Sanjaya
Sumber :
  • IG Rafi Sanjaya

VIVA – Setelah berakting sebagai Ariel dalam web series Sajadah Panjang, kali ini, Rafi Sanjaya mulai terjun ke dunia tarik suara dengan merilis sebuah lagu berjudul Sekedar Merindu. Lagu tersebut dirilis pada tanggal 18 Maret 2021.

Kejutan Ulang Tahun, Bunga Reyza Dapat Perlakuan Manis dari Penggemar

Kepada awak media, Rafi bercerita mengenai proses kreatif terciptanya lagu berjudul Sekedar Merindu tersebut. Ternyata, Rafi gemar menulis cerita yang berasal dari curahan hatinya sendiri.

“Projek lagu ini berawal dari Rafi nulis cerita di sebuah catatan. Dari curahan hati Rafi sendiri. Terus Rafi kadang-kadang suka ceritain ke orang. Dan dilihat-lihat ceritanya bagus juga dan akhirnya ada niatan mencoba hal baru membuat cerita ini jadi lagu,” kata Rafi di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis 18 Maret 2021.

Perjalanan Musik Fery Hudaya, Dari Bayang-Bayang Ayah ke Industri Lagu

Kemudian, Rafi bercerita bahwa proses penggarapan single “Sekedar Merindu” itu cukup lama, yakni hampir satu tahun. Rafi baru take vokal untuk lagu tersebut di pertengahan tahun 2020.

“Proses lagu ini juga cukup lama hampir setahunan dari Maret kemarin. Dari Maret kemarin itu Rafi mulai nulis ceritanya tersebut terus pertengahan 2020 Rafi take vokalnya,” tutur Rafi.

Icha Yang Tutup Tahun 2024 dengan Kolaborasi Impian Bersama Judika

Lebih lanjut, Rafi merasa bahwa untuk menjadi seorang penyanyi tidaklah mudah, banyak proses yang harus dilalui.

“Karena Rafi baru pertama kali terjun di dunia musik ini, Rafi juga agak kaget agak gimana ya buat jadi penyanti itu agak susah banyak prosesnya,” ucap Rafi.

“Alasannya (terjun ke dunia musik) sebelumnya gak ada niatan buat terjun langsung ke dunia musik, karena kemarin lagi gak ada projek apa-apa terus pengin mencoba hal-hal baru akhirnya buat lagu ini,” ucapnya menambahkan.

Sisca Saras

Solo Karier, Sisca Saras Ungkap Tantangan dan Pelajaran di 2024

Sisca Saras mengakui bahwa pencapaiannya di tahun 2024 mungkin tidak sebesar tahun-tahun sebelumnya. Namun, justru tahun ini memberinya pelajaran yang lebih bermakna

img_title
VIVA.co.id
2 Januari 2025