Glenn Fredly Sempat Ingin Konser Bareng Didi Kempot dan Yopie Latul
VIVA – Tahun 2020 ini, dunia hiburan Tanah Air kembali harus berduka. Musisi-musisi hebat harus berpulang bahkan beberapa diantaranya sedang berada di puncak karier bermusiknya.Â
Musisi yang berpulang pada tahun 2020 diantaranya Glenn Fredly pada 8 April 2020, lalu ada Didi Kempot yang meninggal dunia pada 5 Mei 2020, dan yang belum lama ini ada Yopie Latul yang meninggal dunia pada 9 September 2020.
Mutia Ayu istri dari mendiang Glenn Fredly menyampaikan jika sang suami ingin mengadakan konser 25 tahun berkarier bersama dengan musisi hebat pada tahun 2020 ini.Â
"Seperti mau mu ingin nyanyi bareng di konser 25 tahun bersama Musisi hebat di tahun 2020 ini," tulis Mutia Ayu dikutip dari Instagram stories, Kamis 10 September 2020.
Baca juga: Anniversary, Mutia Ayu Hadiahi Lagu untuk Glenn Fredly
Mutia Ayu pun sempat menyebutkan nama dua musisi hebat yang juga berpulang pada tahun 2020 ini. "Didi Kempot dan Yopie Latul," tulisnya.Â
Mutia kemudian menyampaikan jika keinginan sang suami bisa tercapai. Kini mereka bisa bernyanyi bersama dengan sang pencipta di surga.Â
"Yess bernyanyilah kalian orang-orang hebat bersama Tuhan di Surga," tulisnya.
Sebelumnya, diberitakan salah satu penyanyi Tanah Air yang mempopulerkan lagu Poco Poco, Yopie Latul dikabarkan meninggal dunia pada Rabu 9 September 2020.
Sebelum kabar meninggal dunia, Carllo Latul anak dari Yopie sempat mengabarkan jika sang ayah telah dinyatakan positif COVID-19. Yopie dinyatakan berstatus sebagai Orang Tanpa Gejala (OTG).Â
Jenazah Yopie telah dikremasi dan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Kamis 10 September 2020.