Band ini Kembali, Gandeng Pedangdut di Musik Rock
- Ist
VIVA – Band The Flash kembali mewarnai industri musik Tanah Air. Kali ini, band yang digawangi Yustin (vokal), Ichon (gitar), Bonang (keyboard), dan Pathul (bass) mengeluarkan single terbaru, 5 Tahun 2 Hari.
Mereka menggandeng pedangdut, Happy Asmara dalam lagunya kali ini. The Flash ingin mengangkat sisi feminisme dengan bergabungnya Happy Asmara di lagu 5 Tahun 2 Hari tersebut.
"Karena konsepnya mengangkat sisi feminisme dalam lagu ini, makanya Happy Asmara mendapat bagian yang lebih besar," kata Yustin dalam keterangan media yang diterima VIVA, Selasa, 31 Maret 2020.
"Dia itu kan penyanyi dangdut yang lagi viral, makanya kita coba untuk kolaborasi. Ternyata dia juga mau, ya udah kita jalanin deh. Semoga lagu kita juga bisa boom dan diterima masyarakat. Ini juga buat menyapa kerinduan para flasher (sebutan fans) di Indonesia," ujar Pathul melanjutkan.
Mereka tak mengajak Happpy Asmara untuk mengeluarkan cengkok seperti biasanya. Happy diajak menyanyi rock dalam balutan musik yang telah dipersiapkan oleh The Flash.
"Untuk aransemen seluruhnya digarap oleh The Flash dengan nuansa rock yang manis. Dan Happy Asmara kali ini enggak nyanyi dangdut," kata Pathul.
Mereka tidak berlama-lama dalam merekam lagu tersebut. The Flash memuji Happy Asmara yang bisa cepat beradaptasi dengen genre musik mereka. Happy juga bersedia diarahkan untuk mmbuat hasil yang maksimal dalam pengerjaan proyek tersebut. Proses pengerjaan berlangsung lancar dan singkat. Hasilnya, lagu tersebut kini sudah beredar di berbagai platform, begitu pula dengan video klipnya.
"Kita tuh cuma punya waktu dua hari bersama Happy. Makanya kita langsung take dua lagu, dan bikin video klip dua lagu juga," kata Bonang.
The Flash bukan band pendatang baru di blantika musik Tanah Air. Tahun sebelumnya mereka telah merilis 19 lagu yang digabung ke dalam album #7Tahun. Dalam penggarapan album tersebut mereka mengajak beberapa musisi.