Isyana Sarasvati Ajak Suami Manggung di BNI Java Jazz Festival 2020

Isyana Sarasvati tampil di BNI Java Jazz Festival (JJF) 2020. Sumber: VIVA/Wahyu Firmansyah
Sumber :
  • reporter

VIVA – Isyana Sarasvati menjadi penampil dalam BNI Java Jazz Festival (JJF) 2020, aksi panggungnya sungguh sangat memukau. Tampil di panggung Teh Botol Sosro Hall lagu Lexicon menjadi lagu pertama yang dibawakan olehnya.

Konser Isyana Sarasvati Dimeriahkan Sederet Musisi, Ada Vidi Aldiano hingga Anggun C Sasmi

Tak berlama-lama lagi Isyana langsung melanjutkan aksinya dengan membawakan lagu Sikap Duniawi, penonton yang hadir langsung memenuhi panggung tempat Isyana tampil ini.

“Jakarta! Terima kasih banget loh masih banyak yang hadir, sudah malam gini. Malam-malam begini denger suaranya masih boleh enggak? Lagu ini buat yang sering disakitin sama orang lain," kata Isyana.

Kesehatan sempat Menurun, Vidi Aldiano Tampil Memukau di Konser Isyana Sarasvati

Setelah membawakan lagu Mad, Isyana sedikit bercerita tentang sebuah lagu berjudul Pendekar Cahaya, tak kuat menahan haru mata Isyana sempat mengembang meski air mata tidak keluar namun suara yang dikeluarkan sudah berat.

Isyana menyampaikan jika lagu Pendekar Cahaya ia dedikasikan untuk seseorang yang sangat spesial, seseorang yang selalu menguatkan dirinya hingga album Lexicon terbentuk.

Isyana Sarasvati Boyong Keluarga Tampil di Konser Lost in Harmony 10 Tahun Berkarya

"Lagu yang ingin saya dedikasikan untuk seseorang yang sangat spesial. Dia yang selalu menguatkan saya pada saat enggak tahu harus apa. Pada akhirnya sosok ini dan keluarga yang selalu men-support saya, mendorong saya untuk just do it. Karena merekalah saya bisa ada di sini, karena merekalah album Lexicon bisa hadir, album yang sangat therauputic," ucapnya.

Akhirnya setelah lagu itu, Isyana Sarasvati menyampaikan Pendekar Cahayanya hari ini hadir dan sang suami Rayhan Maditra pun keluar dengan membawa sebuah gitar.

Ia pun membawakan sebuah lagu yang belum ada judulnya, lagu itu pertama kali dibawakan saat pernikahan keduanya dan saat itu merupakan penampilan kedua mereka. Sayang, Rayhan hanya menemani pada lagu itu saja, Isyana Sarasvati kemudian melanjutkan aksinya ia membawakan lagu di antaranya Biarkan Aku Tertidur, Ragu Semesta, dan Lagu Malam Hari.

BNI Java Jazz Festival (JJF) 2020 diselenggarakan pada 28 Februari hingga 1 Maret, acara ini dilaksanakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Ada 36 grup dan sekitar 250 orang yang akan tampil menghibur penonton.

Sejumlah musisi luar juga akan tampil pada acara BNI Java Jazz Festival 2020 ini diantaranya Harvey Mason “Chameleon”, Phill Perry dan T-SQUARE. Dari dalam negeri ada Ardhito Pramono, Cantika Abigail, Rizky Febian, Marcell dan banyak lainnya.

Penyanyi muda yang memang sedang bersinar juga akan tampil pada acara ini seperti Mawar de Jongh, Marion Jola, dan Andmesh. Pada hari Sabtu dan Minggu akan ada spesial show yang diisi oleh The Jacksons dan Omar Apollo.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya