Payung Teduh Bikin Baper Suasana Balkonjazz Festival Magelang

Payung Teduh
Sumber :
  • VIVA.co.id/Nuvola Gloria

VIVA – Semakin malam, penonton semakin ramai. Malam semakin dingin, semilir angin menyelimuti raga membuat suasana makin syahdu ditemani grup musik Payung Teduh di panggung Balkonjazz Festival, Sabtu malam, 14 September 2019 di Balkondes Tuksongo, Magelang, Jawa Tengah.

Sering Insomnia? Coba Dengarkan 10 Lagu Tidur ini

Lagu pertama pun berjudul Malam, lighting panggung yang tadinya gelap secara perlahan membuat Payung Teduh terlihat. Grup musik yang terdiri dari Comi (contra bass), Ivan (gitar, vokal) dan Cito (drum) ini kemudian melantunkan lagu kedua berjudul Rahasia.

"Kami mau ajak kalian semua bernyanyi bersama ya. Berikut lagu single kedua kami dari album Mendengar Suara," kata Comi dari kiri ke kanan panggung.

Payung Teduh Mau Bawa 8 Lagu di Balkonjazz Festival

Marsha yang tadinya manajer mereka kini merangkap menjadi vokalis khusus lagu bersuara perempuan. Dia melantunkan lagu Diam, disusul Gunung Dan Laut. Penonton makin baper (terbawa perasaan) larut dalam suasana syahdu gegara suara Marsha.

Baca juga: Penyebab Gangguan Jiwa Anak Elvy Sukaesih yang Ngamuk Ditolak Ngutang

Sebelum Uki, 5 Band Ini Lebih Dulu Ditinggal Personelnya

"Setelah ini kami akan membawakan lagu yang menjadi soundtrack film Disney, Wreck It Ralph 2," kata Comi yang disusul suara Marsha melantunkan Sebuah Lagu.

Lagu Resah menjadi penutup penampilan yang lebih kurang 45 menit menemani malam minggu penonton. Penonton bersorak gembira, bertepuk tangan karena penampilan Payung Teduh yang memukau.

Sebelum Payung Teduh, ada Tashoora dan Dialog Dini Hari yang menghentakkan panggung. Tashoora melantunkan beberapa songlist yang terinspirasi dari potret kehidupan yang keras, tragedi, kematian. Salah satunya berjudul Surya dan Agni.

Sementara Dialog Dini Hari membawakan 11 lagu. Adalah Pralaya, Pohon Tua, Lengkung Langit, Cahaya Perkasa, Kuingin Lihat, Pelangi, Hyena, Jerit Sisa, Oksigen, Tentang Rumah dan Hidup.

Payung Teduh dan Pusakata.

Payung Teduh X Pusakata Bawakan Lagu Baru di Synchronize Fest

Salah satu yang paling ditunggu di Synchronize Fest adalah reuni Payung Teduh dengan Pusakata di atas panggung Dynamic Stage.

img_title
VIVA.co.id
8 Oktober 2022