Tampil di Soundrenaline 2019, Tulus Sempat Salah Lirik

Tulus.
Sumber :
  • VIVA/Ichsan Suhendra

VIVA – Penyanyi Tulus jadi pembuka di Creator Stage Soundrenaline 2019 hari kedua yang digelar di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali, Minggu, 8 September 2019. Tulus tampil sekitar pukul 16.30 WITA dan dibuka lewat lagu Jangan Cintai Aku Apa Adanya, yang membuat penonton bernyanyi sejak awal lirik.

Kesetiaan Karina Ranau Temani Suami di Masa Sulit Tuai Pujian Netizen: Istri yang Tulus

Sore itu Tulus tampil mengenakan busana dan kacamata serba hitam, ditemani satu orang basis, gitaris, dua orang keyboardis dan penyanyi latar. Beda dari bisanya, Tulus tampil tanpa brass section.

Meski begitu, hal itu tak mengurangi kesenangan penonton bernyanyi bersama Tulus pada sore itu. Buktinya, pada lagu kedua, Ruang Sendiri, penonton tetap bernyanyi dari awal sampai akhir.

Rekomendasi Tempat Liburan Hari Raya, Dihibur Tulus dan Live Show “Aladdin - Revenge of Jafar”

“Saya jarang sekali menyanyi jam segini. Saya senang sekarang kalau menyanyi di bawah matahari. Saya bisa lihat wajah kalian semua,” ujar Tulus.

Tulus membuktikan betapa seringnya menyanyi di saat matahari telah tenggelam. Hal itu terlihat saat ia keliru menyebut keterangan waktu.

BPJT Wanti-wanti Operator Jalan Tol Pastikan Ini pada Periode Mudik Lebaran 2024

“Semoga penampilan malam ini, tuh kan malam, kebiasaan. Semoga penampilan sore ini bisa menjadi pemanasan buat nanti malam,” ujar Tulus.

Tulus masih mengajak penontonnya bernyanyi bersama melalui Monokrom, Tukar Jiwa, Cahaya, Adu Rayu, 1000 Tahun Lamanya, Teman Hidup dan Sewindu. Hanya saja, di waktu menyanyikan Labirin, Tulus sempat salah lirik.

“Setelah saya rekam baru nyadar lagunya susah. Kalau di atas panggung dibawainnya susah,” katanya.

Sebagai informasi, ini merupakan hari kedua sekaligus terakhir Soundrenaline 2019. Sederet musisi telah tampil di hari pertama, seperti Jamrud, Maliq & D’Essentials dan masih banyak lagi. (rna)

Tulus

Tulus Tiba-tiba Hentikan Performance di The Sounds Project 2024, Kenapa?

Tulus menjadi salah satu penyanyi yang paling banyak ditunggu penonton dalam gelaran The Sounds Project 2024. Digelar di Ecopark Ancol Jakarta, Minggu 11 Agustus 2024.

img_title
VIVA.co.id
12 Agustus 2024