Pipis di Botol, Maliq & D’Essentials Alami Hal Mistis di Soundrenaline

Maliq & D'Essentials di Soundrenaline 2019
Sumber :
  • VIVA/Ichsan Suhendra

VIVA – Grup musik Maliq & D’Essentials sudah lebih dari sekali tampil di panggung Soundrenaline. Banyak pengalaman yang mereka rasakan. Namun ada hal yang paling tak bisa dilupakan oleh salah satu personelnya, Widi. 

Soundrenaline 2023 Siap Digelar, Hadirkan Banyak Musisi Mancanegara

Pengalaman tersebut terbilang mistis. Para anggota Maliq & D’Essentials mengaku jarang ke kamar mandi sebelum ke atas panggung. Suatu ketika, ada hal seram yang dialami para personel.

“Ini buka kartu aja, mereka suka pada pipis di botol. Inget banget di sini (Soundrenaline), tapi lupa tahun berapa,” ujar Widi saat ditemui sebelum manggung di Garuda Wisnu Kencana, Sabtu, 7 September 2019.

The Prediksi Tampil di Soundrenaline 2022, Netizen: Gading Marten dan Ronald Surapradja So Sweet

Widi sempat heran melihat tingkah laku para personel lainnya. Menyadari hal itu memang tidak patut dicontoh, anggota Maliq & D’Essentials itu mengingatkan teman-temannya.

Baca Juga: Pee Wee Gaskins Hentak Panggung Soundrenaline 2019

Hebohkan Soundrenaline 2022, Vokalis Weezer Fasih Berbahasa Indonesia

“Gue bilang, ‘Lo nekat banget, tempatnya kan kayak begini, hati-hati lah,'” ujarnya saat itu.

Meski kamera belum secanggih sekarang, Widi sempat mengeluarkan kamera saku untuk mengabadikan malam tersebut. Namun dia sendiri kaget, ketika melihat hasil foto yang sudah dicetak.

“Di sebelah Angga (vokalis), ada kepala harimau,” ucap Widi mengenang masa itu.

Sayangnya, mereka tak lagi menyimpan foto aneh tersebut. Akibat kejadian itu, para personel mengaku jadi takut dan lebih berhati-hati dalam bertindak. 

Tahun ini, Maliq & D’Essentials kembali mengisi Soundrenaline. Mereka menyebut, akan menampilkan hal berbeda dari biasanya.

JAVA ROCKIN'LAND, THIRTY SECONDS TO MARS

Soundrenaline 2023 Umumkan Line Up Internasional, ada Thirty Seconds to Mars

Salah satu festival musik yang paling dinanti di tahun ini yakni Soundrenaline 2023 akan segera digelar pada 2 dan 3 September 2023 mendatang, bertempat di Sirkuit Ancol.

img_title
VIVA.co.id
28 Juni 2023