Meriah, SHVR Ground Festival Hari Pertama Dipadati Kaum Milenial
- Viva.co.id/Aiz Budi
VIVA – SHVR Ground Festival atau yang biasa disebut SGF kembali digelar pada 6 dan 7 September 2019 di Indonesia Convention Exhibition – ICE, BSD. Acara SGF tahun ini mengangkat tema Galaxia Voyage, sebuah perjalanan ke luar angkasa.
Akan ada tiga panggung dan arena spektakuler yang dapat menampung sekitar 12 ribu orang di Hall 7 sampai 10. Panggung-panggung tersebut adalah Horizon of Elysium, Frozen Deep Sea, dan. Future Hemisphere.
Di hari pertama penyelenggaraannya, SGF dipenuhi kaum milenial dan remaja-remaja dengan busana yang sangat kekinian. Bahkan sebagian penonton wanita terlihat begitu seksi dengan pakaian mini.
Meski acara baru akan dimulai sekitar pukul 19.00 WIB, namun para penonton sudah memadati area ICE BSD sejak pukul 17.00 WIB. Sederet pengisi acara seperti Above & Beyond, Afrojack, Timmy Trumpet, Brennan Heart,Darius, Ørjan Nilsen, Attila Syah, Andre Dunant, Junkie Munkie, LTN, dan Resti yang telah dipastikan memeriahkan acara tersebut.
Tepat pukul 19.00 WIB, Junkie Munkie naik ke atas panggung Horizon Of Elysium. Riuh penonton yang baru saja memasuki area hall konser pun terdengar ketika Junkie Munkie naik ke atas panggung.
Lagu Addicted to Love menjadi salah satu lagu didapuk membuka penampilan Junkie Munkie yang tampil dengan formasi full band, Junkie Munkie mampu membawa penonton terbawa suasana dan berjoget dalam lantunan lagu-lagu mereka.
“Feels good tonight?,” katanya di atas panggung.
Lagu dari Far East Movement yang berjudul Rocketeer didapuk Junkie Munkie menjadi salah satu lagu yang membuat penonton bernyanyi bersama. Penonton yang memang tak asing dengan lagu tersebut pun ikut bernyanyi bersama.
Di pertengahan penampilannya, Junkie Munkue menghadirkan kejutan kepada para penonton. Dia mengajak seorang bintang muda untuk tampil di atas panggung, dia adalah jebolan Indonesian Idol 2012, Kamasean Mathews.
“I wanna invite my closest friend, Kamasean and Esther,” kata Junkie Munkie memanggil kedua rekannya itu.
Mereka kemudian berkolaborasi bersama dengan membawakan lagu Bruno Mars, Thats what i like. Kemudian, lagu berjudul Sorry dari Justin Bieber pun dibawakan sebagai penutup penampilan mereka.
Jika di panggung Horizon of Elysium dibuka dengan penampilan Junkie Munkie, maka di panggung Frozen Deep Sea yang menjadi penampil pembukany adalah Fun On A Weekend, sementara di panggung Future Hemisphere adalah Skaana.