Sempat Batal dan Ricuh, Hari Ini Penonton Rela Antre untuk Konser Lany
- Instagram/thisislany
VIVA – Konser band asal Amerika Serikat, Lany yang sebelumnya akan digelar dua hari yakni 13 dan 14 Agustus 2019 harus berakhir mengecewakan. Hal tersebut karena konser Lany di tanggal 13 Agustus 2019 terpaksa dibatalkan karena alasan teknis.
Lewat akun Instagram pribadinya, Band Lany langsung menyampaikan permintaan maaf dan menjelaskan bahwa konser itu terpaksa dibatalkan karena masalah teknis.
"Batalkan konser malam ini, lantaran kondisi listrik yang tak aman untuk konser. Kami harus memastikan semua orang di dalam gedung konser Lany aman, karena kami mencintai kalian. Tak ada yang lebih berarti bagi kami selain kalian," tulis Lany dalam Instagramnya, Selasa 13 Agustus 2019.
Pembatalan konser Lany tentu saja membuat penonton sangat kecewa. Mengapa tidak? Konser tanggal 13 Agustus itu dibatalkan ketika para penonton sudah memadati area konser. Keputusan pihak promotor yang dinilai merugikan itu menimbulkan kericuhan dan amukan para penonton di luar area Tennis Indoor Senayan, tempat konser berlangsung.
Baca Juga: Dijodohin Sama Ayushita, Adipati Dolken Merasa Berhasil
Meski sempat gagal terlaksana, namun para penggemar masih dapat menikmati konser Lany hari ini, Rabu 14 Agustus 2019. Untuk menambal kegagalan konser di hari pertama, di tanggal 14 Agustus 2019 ini konser akan digelar dua kali yakni pukul 18.00 WIB dan pukul 22.00 WIB.
Dari pantauan VIVA di tempat acara yakni di Tennis Indoor Senayan, penonton yang mayoritas dipadati oleh kaum milenial itu tetap antusias menonton konser Lany. Antrean masuk ke area konser tampak panjang dari semua kategori tiket sejak pukul 17.00 WIB. Diperkirakan konser sendiri baru akan dimulai sekitar pukul 19.00 WIB. (zho)