Road to Soundrenaline Siap Digelar di 20 Kota
- istimewa
VIVA – Festival musik terbesar se-Asia Tenggara Soundrenaline akan kembali hadir pada 7 - 8 September 2019 di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali. Namun, sebelum acara itu berlangsung akan disambut dengan Road to Soundrenaline (RTS).Â
Pada tahun ini RTS akan hadir di 20 kota besar yaitu, Medan, Padang, Pekanbaru, Pontianak, Tangerang, Jambi, Palembang, Lampung, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Makassar, dan masih banyak lagi.Â
Andhika Adiputra atau yang akrab disapa Choky perwakilan dari Level 7 mengungkapkan selain diisi oleh musisi lokal akan ada juga musisi internasional yang akan mengisi di RTS.Â
"Ingin membawa semangat dari Soundrenaline itu sendiri. Nanti akan ada internasional artis di Road to-nya 20 titik mulai dari Juli," kata Choky di Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.Â
Hingga saat ini baru ada beberapa nama yang terpampang dalam website resmi Soundrenaline.id, memang semua informasi mengenai Soundrenaline akan di-update melalui website resmi itu.Â
"Semua informasi semua akan kita naikkan di soundrenaline.id informasi pembelian tiket nanti line up-nya kita akan keluarkan," katanya.Â
Dilansir dari website Soundrenaline, Sabtu, 29 Juni 2019, RTS akan dimulai pada 13 Juli hingga 25 Agustus 2019 kota pertama yang akan didatangi yaitu Medan dengan pengisi acara Tulus, Kunto Aji, The Sigit, dan lainnya dan akan ditutup di Manado dengan bintang tamu Mocca dan Rocket Rockers. (ase)