Ruth Sahanaya Jadi Juri Ajang Pencarian Bakat Lagu Mandarin
- Instagram Ruth Sahanaya
VIVA – Diva Tanah Air, Ruth Sahanaya menjadi juri pencarian bakat penyanyi di ajang Shei Shi Ge Shou Season (SSGSS) 2. SSGS 2 merupakan ajang pencarian bakat penyanyi Mandarin Indonesia.
Tak sendiri, Ruth Sahanaya didampingi juri lainnya seperti Marcos Tjung, Maria Calista , Livienne Russellia , Andy Setiawan dan Noveo Alexander. Para peserta sendiri berasal dari 8 provinsi di Indonesia.
Tak soal keterlibatan Ruth dalam ajang ini, namun hadiah kompetisi bakat ini memperebutkan microphone senilai Rp300 juta.
“Hadiahnya berupa microphone. Tapi bukan microphone biasa karena berstatus sebagai mic termahal di Indonesia,” kata Marcos Tjung selalu CEO MTjung Production, penggagas SSGS 2.
Microphone berlapis berlian tersebut merupakan hadiah yang dipersembahkan brand kecantikan terkemuka, Martinez Professionnel.
“Supaya mereka juga menyanyinya dengan rasa kebanggaan. Kalau microphonenya mahal, tentu yang menggunakannya juga tidak boleh penyanyi sembarangan,” ujar Marcos Tjung. (liz)