Resmi Lulus dari JKT48, Ini Pesan Terakhir Melody

Wisuda Melody JKT48.
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Konser Melody Graduation JKT48 dengan tema 'Dirimu Melody' di Hall Kota Kasablanka Mall, Sabtu malam, 24 Maret 2018 telah usai. Seluruh member sudah menampilkan yang terbaik dari awal dimulainya konser hingga usai.

Kemeriahan Pikachu's Indonesia Journey, Ribuan Penggemar Pokemon Bersatu di Jakarta

Pada konser kali ini JKT48 menampilkan lebih dari 20 lagu yang dibawakan penuh semangat.

Beberapa hits mereka pun dibawakan, seperti Heavy Rotation, Kusuka Dirimu, Baby! Baby!, River, Aitakatta, Flying Get, dan ditutup dengan tiga lagu, yaitu Dirimu Ada di Sini, Dirimu Melody, dan Pintu Masa Depan. Lagu Dirimu Melody merupakan lagu terakhir yang dibawakan oleh Melody bersama dengan member JKT48, dan Pintu Masa Depan merupakan lagu pertama yang dibawakan member JKT48 tanpa Melody.

Lulus dari JKT48, Zee Tulis Isi Hati Menyentuh Soal Perpisahan

Konser kali ini selain sebagai perpisahan atas kelulusan kapten tercinta, juga sebagai perayaan ulang tahun Melody yang ke-26. Pada perayaan kali ini, Melody bukan hanya mendapatkan kejutan dari seluruh member, dan penggemar dengan kue beserta lilin, namun juga dikejutkan dengan hadirnya sang ibunda, dan keluarga. Mereka mengantar kelulusan Melody dari girlband yang sudah membesarkan namanya sejak tahun 2011 itu.

"Saya sangat bangga dengan anak saya Melody, apalagi dengan pekerjaannya sebagai member JKT48 yang harus mengutamakan pekerjaan. Selamat ulang tahun ke-26, berarti sudah di usia yang dewasa banget. Semoga sehat selalu, banyak berkah dan cepat dapat jodoh," kata ibunda Melody.

Hobinya Simpel Banget, Ini yang Dilakukan Jessi dan Olla JKT48 saat Break Manggung

Wisuda Melody JKT48.

Tak lupa, sebagai penutup, Melody membacakan sebuah surat yang ia tulis untuk para member, dan penggemarnya yang berisi ucapan terima kasih, serta perasaan terdalamnya selama menjadi member JKT48.

"Enam tahun bersama kalian adalah waktu yang berkesan. Aku mau jujur, terkadang aku berat menjalani peran sebagai teman, kakak, dan GM teater. Aku punya adik kandung di sini, namun kita harus bersikap profesional, tidak boleh pilih kasih. Namun, di luar pekerjaan, Friska tetap jadi adik kesayangan aku," ucapnya.

Melody juga memberikan ucapan terima kasih, dan pesan-pesan terakhirnya kepada para member serta penggemar yang hadir.

"Selama enam tahun ini aku minta maaf akan kesalahan dan kekurangan aku. Menjadi member JKT tidaklah mudah, banyak yang dikorbankan di sini, mulai dari waktu, tenaga, dan hati. Aku bekerja dengan hati aku di sini, semuanya aku lakuin dengan hati. Aku mau adik-adik aku yang lain bisa seperti aku, bahkan lebih dari aku. Karena pemimpin yang baik bisa menghasilkan pemimpin lain yang lebih baik," ujarnya.

Kepergian Melody diiringi dengan lagu Dirimu Melody. Melody tampak cantik menggunakan dress merah panjang lengkap dengan mahkota yang menghiasi kepala indahnya. Ia pun diarak menggunakan singgasana mewah berwarna merah yang diangkat oleh para ajudan yang menggunakan seragam formal lengkap dengan belangkon, sembari diiringi dengan alunan gamelan yang indah.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya