Gaet Banyak Musisi, Tantowi Yahya Pamer Album Baru

Tantowi Yahya
Sumber :
  • dok.ist

VIVA – Tantowi Yahya akan merilis album pada awal Maret 2018. Di bawah payung label musik Ceepee Productions, Tantowi Yahya menggaet sejumlah musisi seperti Erwin Gutawa, Katon Bagaskara, Ricky Pangkerego, Once Mekel, Andre Henanusa, Katon Bagaskara, dan masih banyak lagi lainnya.

Kenangan Haru Dubes Tantowi Yahya kepada Glenn Fredly

"Jadinya ya Country Orchestra. Album terbaru ini untuk penggemar lagu-lagu yang saya bawakan selama ini," ucap Tantowi Yahya kepada VIVA ditemui di KFC Kemang, Jakarta Selatan, Senin 19 Februari 2018.

Di tengah kesibukannya sebagai duta besar RI untuk Selandia Baru, lelaki yang panggilan akrabnya TY ini, akan merilis album barunya dengan format the best. Jadi album dengan 15 lagu tersebut adalah kumpulan hits-nya plus beberapa inovasi.

Intip 3 Artis yang Sudah Nyoblos

"Seperti penambahan vokal versi duet dan tentu saja ReMastering audio master yang kualitasnya mumpuni," ucap Tantowi.

Salah satu lagi milik Yok Koeswoyo pun dibawakan oleh Tantowi Yahya.

Dubes Tantowi Buat Parlemen Selandia Baru Tobat Dukung Papua Merdeka

"Musik saya meski country, tapi ya sangat Indonesia. Sebuah lagu berjudul Nusantara karya Mas Yok Koeswoyo saya nyanyikan duet dengan Once," ujarnya.

Sementara itu, bersama sobatnya Katon Bagaskara, TY menulis dan menyanyikan lagu Tak Sendiri Lagi. Baginya, menyanyi adalah obat rindu Indonesia, ketika bertugas di negara orang.

"Dengan dukungan rekan di Departemen Pariwisata, video lirik lagu Nusantara akan diviralkan di berbagai media sosial," ucap Tantowi.

Tantowi Yahya pamer album baru

Tantowi Yahya dengan Glenn Fredly

Surat Duka Tantowi Yahya untuk Glenn Fredly: Langit Serasa Runtuh

Tantowi Yahya sebut Glenn Fredlu aktivis perjuangan musik.

img_title
VIVA.co.id
9 April 2020