Komunitas Aktor Laga akan Galang Dana untuk Advent Bangun

Advent Bangun.
Sumber :
  • Advent Bangun. JurnalSumut

VIVA – Aktor laga yang terkenal di era 80-an, Advent Bangun kini tengah dirawat di Rumah Sakit Fatmawati karena mengalami gagal ginjal. Advent diketahui menderita penyakit diabetes sejak tahun 2005. Kemudian sudah setahun belakangan aktor berusia 65 tahun tersebut rutin transfusi darah.

Pengguna Berpartisipasi dalam Penggalangan Dana, Token sebagai Imbal Hasil

Berdasarkan keterangan dari anggota Komunitas Aktor Laga yang terdiri dari Ki Kusumo, Slan Tjakra, Herdi Khiladi dan Lella Anggraini yang datang menjenguk, Kamis sore, 18 Januari 2018, keadaan Advent masih belum stabil dan masih dirawat secara intensif.

Sebelumnya, Ki Kusumo mengaku baru mendapatkan informasi mengenai keadaan aktor legendaris Indonesia tersebut. “Kabarnya pas udah sakit. Jujur sih kecewa. Tapi emang mau gimana lagi,” ucapnya di RS Fatmawati, Jakarta Selatan.

YouTuber Daud Kim Resmi Dilaporkan karena Dugaan Penggalangan Dana Ilegal untuk Bangun Masjid

Dalam waktu dekat ini, Komunitas Aktor Laga berencana untuk mengadakan penggalangan dana untuk Advent Bangun sebagai bentuk solidaritas. “Insya Allah dalam waktu dekat ini kita adakan acara kumpul-kumpul penggalangan dana. Supaya paling tidak bisa meringankan lah. Beliau bisa tahu kalau banyak rekannya yang masih peduli,” terang Ki Kusumo.

Komunitas yang baru berdiri setahun belakangan ini terbentuk karena rasa prihatin terhadap nasib para aktor laga khususnya era dulu. “Selama ini banyak masyarakat yang nonton aja padahal banyak artis kita selama ini bekerja di dunia hiburan, sampai tua enggak ada yang peduli. Sakit sampai meninggal enggak ketahuan di mana rimbanya,” jelas Ki Kusumo prihatin.

Buntut Kasus Pembangunan Masjid oleh Daud Kim, Federasi Muslim Korea Ingatkan Hal Ini

Dengan dibentuk komunitas seperti ini, maka paling tidak seluruh aktor laga Indonesia tidak akan merasa sendiri. “Oleh karena itu kita merasa perlu melakukan sesuatu supaya bisa menggugah penonton, terutama penggemar film laga, dan seluruh rekan artis laga di Indonesia harus melihat bahwa kita lebih solid dan membantu sesama aktor,” tegasnya

Ilustrasi penggalangan dana.

Waspada Penggalangan Dana Palsu

Baru-baru ini, penipu memanfaatkan berita seputar Pavel Durov, pendiri Telegram, yang dilaporkan ditangkap di Prancis, melalui penggalangan dana palsu.

img_title
VIVA.co.id
28 Agustus 2024