Aktor Laga Advent Bangun Alami Gagal Ginjal

Advent Bangun.
Sumber :
  • Advent Bangun

VIVA – Aktor laga Advent Bangun mengalami gagal ginjal dan harus transfusi darah. Aktor laga era 80-an itu masih harus dirawat di Rumah Sakit Fatmawati. Advent belum diperbolehkan untuk kembali ke rumah.

Suasana Duka Iringi Pemakaman Advent Bangun

"Belum, kondisinya belum memungkinkan, karena kemarin muntah-muntah. Kan kalau orang cuci darah harus makan banyak, tapi kemarin kurang, jadi muntah-muntah sehingga harus tambah darah," kata Istri Advent, Lois Sinulinga saat diwawancara di RS Fatmawati, Rabu malam, 17 Januari 2018.

Saat ini, kondisi Advent sudah lebih baik. Ia bisa berkomunikasi. Meski jarum infus masih menancap di tubuhnya, ia tak perlu menggunakan alat bantu pernafasan.

Di Dunia Karate, Advent Bangun Pernah Raih 38 Medali Emas

Advent harus cuci darah sejak medio 2017. Ia harus menjalani cuci darah dua kali dalam satu minggu. Kesehatannya memang mulai turun sejak beberapa tahun terakhir.

"Persisnya kurang tahu ya tapi mulainya itu tahun 2005 tetapi habis masa itu juga sebenarnya masih biasa saja cuma mungkin karena faktor umur juga," ucap Lois.

Nasihat Tak Terlupakan Advent Bangun untuk Keluarga

Sebelumnya tersebar pesan berantai di kalangan peliput yang menginformasikan Advent butuh gulungan darah O.

"Aktor Advent Bangun dirawat di RS Fatmawati karena Gagal Ginjal. Dibutuhkan darah Gol O. Yang berkenan membantu silahkan ke RS Fatmawati," tulis pesan tersebut.

Istri Advent Bangun, Lois Sinulinga, membantah suaminya saat ini masih butuh transfusi darah. Proses transfusi telah selesai dilakukan dan berjalan lancar. Advent mendapat transfusi tiga kantung darah.

"Kalau butuh darah enggak, transfusinya sudah berjalan dan sudah selesai juga," kata Lois.

Lois mengaku pada awalnya tidak mau membicarakan hal ini kepada publik. Transfusi darah dilakukan karena Advent gagal ginjal. Bintang film laga era 1980-an itu juga kurang asupan cairan.

"Memang cuci darah karena gagal ginjal. Jadi bukan karena ada penyakit baru, tapi gagal ginjal. Kemarin kurang minum jadi kondisinya kurang. Kalau enggak ditambah transfusi enggak bisa cuci darah," ujarnya. 
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya