Arti Mahar Rifky Balweel untuk Biby Alraen

Rifky Balweel dan Biby Alraen resmi menikah
Sumber :
  • VIVA/Isra Berlian

VIVA – Pesinetron Rifky Balweel resmi melepas masa dudanya dengan menikahi Biby Alraen, Minggu 7 Januari 2018. Dalam prosesi ijab kabul di Masjid Darul Ilmi Gedung PTIK Jakarta Selatan, Rifky mempersunting Biby dengan mahar logam mulia dan sebuah Alquran.

Risty Tagor Blak-blakan Ungkap Gak Mau Komunikasi Lagi Sama Rifky Balweel, Kenapa?

Diceritakan Biby, mahar yang diberikan sang suami berupa Alquran, merupakan permintaan khusus darinya. "Kalau mahar kan, sesuatu yang dikasih oleh anak lelaki buat kita pakai. Yang nantinya pahalanya buat bareng-bareng," kata Biby, usai menggelar resepsi, Minggu malam.

Dia menjelaskan bahwa mahar Alquran tersebut diminta kepada Rifky, tak terlepas dari nasihat sang bunda, agar Biby selalu ingat kepada Tuhan.

Blak-blakan, Risty Tagor Ungkap Kondisi Hubungan dengan Istri Rifky Balweel

"Mamah juga bilang, habis nikah jangan lupa salat dan mengaji, jadi maharnya Quran saja. Aku mau yang simpel, yang tetap berkah buat aku, bernilai buat kami dan pahalanya buat berdua," tuturnya.

Baca juga:

5 Artis Ini Menikah Lebih dari Sekali, Nomor Dua Paling Heboh

Mantan Istri Absen di Pernikahan Rifky Balweel

Sedangkan untuk mahar lainnya berupa logam mulia seberat 10 gram, merupakan simbol yang nantinya akan dipajang di rumah.

"Aku memang enggak minta sesuatu yang berlebihan sama Rifky, karena menyiapkannya dadakan," kata Biby. (asp)

Risty Tagor

Risty Tagor Akui Berhubungan Baik dengan Istri Rifky Balweel: Goals Buat Aku

Risty Tagor mempunyai cara tersendiri untuk menjalin silaturahmi dengan mantan suami pertamanya, Rifky Balweel. Pesinetron kondang itu pilih untuk hubungi istri Rifky.

img_title
VIVA.co.id
16 Oktober 2024