Resolusi 2018, Syifa Hadju Ingin Bisa Kontrol Emosi dan Mood

Syifa Hadju
Sumber :
  • VIVA.co.id/Maria Margareth

VIVA – Aktris muda pemain sinetron Mermaid in Love, Syifa Hadju punya resolusi tersendiri di tahun 2018. Ia mengaku ingin hidup lebih sehat.

Isi Cuitan Lawas Syifa Hadju yang Ternyata Sudah Naksir El Rumi Sejak 2012, Netizen: Alhamdulillah Sama-Sama Cinta

“Pingin coba hidup sehat lagi, karena kemarin sempat berhenti hidup sehat. Karena, capek ini  kehalang syuting lagi dan segalanya jadi susah untuk coba hidup sehat,” ungkap duta Kanker Serviks ini.

Selain hidup sehat, Syifa juga ingin menjadi lebih baik dalam mengontrol emosi. “Pingin jadi pribadi yang lebih baik lagi. Lebih bisa mengontrol mood dan emosi yang kayak rollercoaster kan anak perempuan. Ingin dapet pekerjaan yang berbeda dari sebelumnya, ingin mencoba hal-hal baru,” sambungnya.

Syifa Hadju Sering Diganggu Makhluk Halus Saat Salat, Wajah Seram Muncul di Depan Mata!

Pemain film Ayat-Ayat Cinta 2 tersebut juga merasa di 2017, banyak target yang tidak tercapai. Walaupun begitu dirinya tetap ingin mensyukuri yang sudah terjadi. “Banyak banget sebenernya ya aku, kan, masih muda masih 17 tahun masih ingin ini itu. Tapi ya itu balik lagi aku lebih serahin semua ke Yang Di Atas. Manusia hanya bisa berencana yang penting fokus aja kerja. Niatnya baik, goals yang lain Insya Allah bakal ngikutin dengan sendirinya,” ucapnya.

Soal pencapaian karier di tahun ini, Syifa menyikapi dengan bijak. “Aku enggak pernah nilai besar kecilnya sih, menurutku setiap apa yang aku dapat itu adalah hal yang besar buat aku, karena aku ngelakuinnya dengan usaha yang enggak gampang. Jadi menurut aku, ya setiap apa yang  didapat harus aku syukuri,” sambungnya.

Syifa Hadju Dirayu Fajar Sadboy, El Rumi Pasang Badan Beri Respons Begini
El Rumi dan Syifa Hadju

Ekspresi Syifa Hadju Jadi Sorotan Usai Praz Teguh Sentil Hubungan Masa Lalu El Rumi dengan Eca Aura

Baru-baru ini, Syifa Hadju kembali menjadi sorotan netizen lantaran memberi ekspresi tak terduga ketika Praz Teguh membahas hubungan masa lalu antara El Rumi dan Eca Aura

img_title
VIVA.co.id
9 Desember 2024