Rio Dewanto Stres Jauh-jauhan dari Salma
- VIVA.co.id/Nuvola Gloria
VIVA – Kehidupan rumah tangga Rio Dewanto dan Atiqah Hasiholan semakin lengkap dengan kehadiran buah hati di antara mereka, Salma Jihanne Putri Dewanto. Putri cantik yang selalu membuat pasangan ini ingin lebih memprioritaskan Salma dalam kehidupan mereka.Â
Di tengah kesibukannya, Rio selalu berusaha untuk meluangkan waktu, memerhatikan tumbuh kembang anak mereka yang kini sudah mulai belajar membalikkan badan. Karena itu Rio cukup stres jika harus membayangkan jauh dari Salma. Apalagi dalam waktu dekat dia harus ke Islandia untuk keperluan syuting.Â
"Nanti Januari mau ditinggal ke Iceland sekitar dua mingguan. Stres juga sih apalagi di Iceland enggak tahu sinyalnya bisa video call-an atau enggak. Nanti pulang-pulang sudah punya pacar lagi," kata Rio sambil tertawa.
Rio yang ditemui di Kedai Filosofi Kopi, Blok M, Jakarta Selatan, 23 November 2014 hanya berharap dua minggu ia pergi, semua akan baik-baik saja.Â
Ketika ditanya tentang rencana Atiqah kembali ke dunia hiburan, Rio sangat mendukung istrinya tersebut. Namun untuk sementara ini Atiqah yang masih memberikan ASI eksklusif lebih memilih pekerjaan yang tidak memakan banyak waktu.
"Saya juga penginnya dia kerja. Karena dari sebelum dia melahirkan dia sudah terbiasa dunia kerja. Kalau di rumah kasihan juga. Cuma ya kami harus ada yang mengalah kan," ujar Rio.Â