Antusias Warga Lihat Prosesi Pemberian Marga ke Kahiyang
- VIVA.co.id/Putra Nasution
VIVA – Acara adat pemberian marga Siregar kepada Kahiyang Ayu mendapatkan sambutan baik dari masyarakat di Medan, Sumatera Utara. Warga sekitar tampak berbondong-bondong memadati lokasi acara di Jalan Suka Tangkas Nomor 17, Kelurahan Suka Maju, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan, Sumatera Utara, Selasa pagi, 21 November 2017.
Salah satunya yang ikut menyaksikan adalah Nur Aliah Siregar. Ia mengungkapkan rasa bangga atas pemberian marga Siregar yang diberikan kepada istri Muhammad Bobby Afif Nasution. Dengan ini, marga Siregar lebih terkenal di Indonesia setelah disematkan kepada Kahiyang.
"Saya senang dan bangga marga Siregar itu terangkat setelah diberikan kepada Kahiyang," ucap Nur sembari menyaksikan prosesi adat untuk putri Presiden Joko Widodo atau Jokowi tersebut.
Usai menjemput anak pulang sekolah, Nur langsung mendatangi lokasi adat pemberian marga terhadap Kahiyang. Nur mengatakan, senang karena dapat menyaksikan langsung pemberian marga tersebut.
"Saya di sini ingin melihat langsung acara adat pemberian marga Siregar kepada Kahiyang Ayu. Pemberian marga Siregar kepada anak Jokowi," ujar Nur sembari tersenyum.
Sementara itu, pesta adat Mandailing dan resepsi ngunduh mantu sendiri akan berlangsung di kediaman Bobby, di Perumahan Bukit Hijau Regency, Taman Setia Budi (BHR Tasbi) di Jalan Setia Budi, Sumatera Utara, selama dua hari berturut-turut dari tanggal 24-25 November 2017.
Foto: Putra Nasution