Awal Kisah Perselingkuhan Faisal Haris dengan Jennifer Dunn
- Path
VIVA – Tak menaruh curiga, Sarita Abdul Mukti, istri dari Faisal Haris, pria yang dikabarkan menjalin hubungan terlarang dengan artis Jennifer Dunn pergi ke Australia.
Ia pergi ke Negeri Kanguru itu untuk menemani putrinya yang bersekolah di sana. Sayangnya, bukan kesetiaan yang didapat, Sarita harus menelan pil pahit suaminya berbagi hati dengan wanita lain.Â
Sarita sudah mulai mencium gelagat mencurigakan, ketika banyak laporan datang padanya. Ia mendapatkan laporan bahwa sang suami jarang pulang ke rumah saat dia sedang di luar negeri.Â
"Awalnya, ketika saya tinggal di luar, saya dapat laporan bahwa beliau tidak pernah pulang. Jadi, beliau seperti lupa punya rumah di Pondok Indah. Jadi, kadang dia pulang ke rumah dalam satu minggu hanya 10 menit," kata Sarita yang ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin 20 November 2017.
Sarita mengetahui suaminya berselingkuh sejak Desember 2016. Namun, ia meyakini bahwa hubungan Haris dan Jennifer sudah terjalin lama.Â
"Saya tahu beliau selingkuh dari Desember 2016. Artinya, selingkuh lebih lama daripada ketahuannya. Dari hari itu sampai detik ini, apapun yang mereka lakukan di luar menyakitkan kami," ujarnya.Â
Hal pertama yang membuat ibu empat orang anak ini tahu suaminya berhubungan dengan Jennifer, tak lain karena orang-orang yang disebut Sarita sebagai banci ini datang ke rumahnya hanya untuk mengambil mobil.Â
"Saya tahunya, beliau berhubungan dengan Jennifer, karena banci-bancinya Jennifer disuruh ke rumah buat ambil mobil. Terus saya tahu orangnya siapa, si banci itu posting Ferrari milik kami, dari situ saya tahu."
Berawal dari sanalah, Sarita mulai menyelidiki. Kembali ke Indonesia Juni 2017, Sarita memang sering mendapati suaminya tak pulang ke rumah saat malam, dan baru datang saat pagi hari sebelum anak-anak mereka sekolah.Â
"Dari situ, beliau pisah kamar dengan saya. Beliau ada di kamar itu jam enam, jadi seolah-olah ketika anak mau berangkat sekolah anak-anak mendapati beliau di kamarnya. Jadi, seolah -olah beliau tidur di rumah, padahal tidak," ujarnya bercerita.Â
Menurut cerita Sarita, Haris memang benar sudah mengaku dirinya menjalin hubungan terlarang dengan Jennifer. Pada Mei 2017, Haris mengaku bahwa dia melakukan perselingkuhan. Pengakuan yang disampaikan melalui aplikasi pesan WhatsApp tersebut, bahkan sudah disimpan Sarita sebagai bukti suaminya berselingkuh.Â
Meski demikian, Haris membantahnya melalui kuasa hukumnya, Firman Chandra. Menurut Firman, kedekatan antara kliennya dengan artis tersebut hanya sebatas pertemanan. (asp)