Ingin Ajak Duet Once, Ini Syaratnya

Elfonda Mekel alias Once
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Al Amin

VIVA – Penyanyi Elfonda Mekel atau Once mengatakan, dirinya sangat terbuka untuk diajak berkolaborasi dengan penyanyi lain. Namun, dia menegaskan jika hal itu tidak akan terwujud, tanpa melakukan latihan secara serius terlebih dahulu dengan penyanyi atau musisi tersebut.

Once Mikel dan Ahmad Dhani Bareng di Komisi X DPR

"Karena buat saya, yang penting latihan. Kalau enggak latihan, saya enggak mau kolaborasi," kata Once saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Selasa 14 November 2017.

Once mengaku lebih baik tidak tampil daripada harus menyuguhkan sesuatu yang tidak kompak, atau terkesan memaksakan di atas panggung dengan penyanyi atau musisi lainnya.

Harta Berjalan Pasha Ungu Lebih Mewah dari Ahmad Dhani dan Once

"Apalagi duet-duet yang cuma ketemu di panggung, ogah deh, gue enggak mau. 'Oh ya nanti duet ya mas di panggung', gue enggak bakal mau lakuin, harus latihan (dahulu)," ujarnya.

Dia berpendapat, menyanyi duet dengan penyanyi lain itu tidak semudah yang dibayangkan orang-orang pada umumnya. Sebab, setiap  penampilan duet, menurutnya harus berjalan secara harmonis antara penyanyi satu dengan penyanyi lainnya, sehingga penampilan yang disuguhkan pun tidak terlihat asal-asalan.

Once Tidak Masalah Satu Komisi dengan Ahmad Dhani

"(Kalau enggak latihan) itu malah bikin kekacauan di panggung. Jadi kalau konser, harus latihan sebelum duet karena duet itu enggak mudah," kata Once.

Dia menuturkan, mungkin buat beberapa artis lain hal itu tak masalah, namun dia akan terganggu kalau tampil berdua tapi enggak harmonis.

"Ada yang nyanyi panjang, ada yang nyanyinya pendek, ada yang improve-nya ke mana mana, ya itu kalau buat artis lain mungkin bisa, tapi yang jelas bukan buat saya," ujarnya. (mus)

Ahmad Dhani dan Once Mekel

Ahmad Dhani dan Once Mekel Bersatu, Ini Daftar Artis di Komisi X DPR

Intip daftar artis yang mengisi kursi di Komisi X DPR RI 2024-2029. Ada siapa saja sih?

img_title
VIVA.co.id
23 Oktober 2024