Wah... Iqbaal CJR Pajang Foto Vanessa Prescilla di Instagram
- dok.FALCON
VIVA – Iqbaal CJR memposting foto Vanessa Prescilla di Instagram. Dalam foto itu, Vanessa terlihat cantik saat menunggangi sebuah motor jadul.
Cantiknya Vanessa, ternyata bikin Iqbaal terpukau. Bahkan, netizen menyebut Vanessa seksi dengan pakaian dress yang dikenakannya.
268 ribu netizen menyukai postingan Iqbaal tersebut.
"jadi pengen pulang," tulis Iqbaal.
Lalu, apa komentar netizen yang membanjiri Instagram Iqbaal tersebut. Mereka ada yang mendoakan keduanya bisa berjodoh.
"Kode keras vann @vaneshaass semoga cepet jadi deh kalian," tulis netizen.
"milea sedang menunggu bang, jangan lupa pulanpulang :v," tulis netizen.
"Pulang baal pulang ayo kita nyusul songsong couple," tulis netizen.
"Pulang dong temuin aku aku kesepian ni ga ada baale @iqbaal.e," tulis netizen.
Iqbaal dan Vanessa dipertemukan dalam sebuah film remaja. Mereka beradu akting di film Dilan.
Iqbaal berperan sebagai Dilan dan Vanessa menjadi Milea. Diceritakan, keduanya adalah sepasang kekasih yang sama-sama bersekolah di sebuah SMA di Bandung.