Ada Apa Antara Marshanda dengan Rezky Aditya?
- VIVA.co.id/Puspitasari Rintan
VIVA.co.id – Marshanda kembali dikabarkan dekat dengan pria yang juga artis sinetron. Pria itu adalah Rezky Aditya. Kabar kedekatan Marshanda dan Rezky bermula, saat foto keduanya beredar di media sosial. Mereka sedang asyik jalan berdua. Benarkah ada hubungan asmara di antara mereka?
"Enggak, itu gosip. Jadi, sebenarnya kita itu mau syuting sinetron bareng, lawan mainnya ada Rezky sama Samuel Zylgwyn. Nah, jadi memang aku diminta sama sutradara dan produser untuk membangun chemistry sama lawan main aku," kata artis yang akrab disapa Chaca ini, saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat 13 Oktober 2017.
Ia jalan bareng Rezky, karena untuk urusan pekerjaan. Ia menegaskan, tak ada hubungan spesial apapun dengan rekannya sesama bintang sinetron tersebut.Â
"Terus, pas lagi jalan difoto, jadi kesannya kayak ada something, padahal kan enggak," ungkap Chaca.
Soal pendamping hidup, Chaca mengaku belum terlalu memikirkannya. Ia masih fokus dengan karier dan mengurus anak semata wayangnya, Sienna. Ia juga tak mau terburu-buru dalam melangkah dan mencari pengganti Ben Kasyafani.
"Jadi, enggak mau sembarangan dan ya bukan proses yang cepat," ujarnya. (asp)