Syarat Nafa Urbach Sebelum Maafkan Tersangka Pornografi
- Bobby Agung/ VIVA.co.id
VIVA.co.id – Pihak kepolisian baru saja mengamankan pelaku pengirim pesan negatif berbau pornografi melalui pesan di Instagram kepada Nafa Urbach. Selain Nafa, pesan itu juga ditujukan buat anaknya.
Tersangka berinisial MHHS asal Marga Asih, Kabupaten Bandung, turut dihadirkan oleh pihak Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya. Selama ini, Nafa belum bertemu langsung dengan pelakunya.
"Saya belum bertemu, tapi kemarin sudah lihat fotonya. Baru mau lihat habis ini," ujar Nafa, di Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat pada Selasa, 10 Oktober 2017.
Setelah mengetahui secara langsung, Nafa akan menyerahkan semuanya kepada pihak kepolisian. Terkait permohonan maaf, ia mengiyakan hal tersebut namun dengan syarat tertentu.
"Pasti dimaafkan, tapi proses hukum harus tetap berjalan," katanya.
Sementara itu, Kanit V Subdit Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Kompol James Hutajulu, mengatakan bahwa pihaknya akan mencari jaringan pelaku guna mencegah penyebaran kasus serupa. Dari hasil pemeriksaan, ditemukan bahwa tersangka bergabung dengan jaringan pornografi lintas negara dalam grup WhatsApp.
"Ada 3 grup internasional dan 1 lokal, orientasinya pornografi. Ada yang berasal dari Amerika, Argentina, kita identifikasi dari nomor ponsel dan dia mencari, mendaftarkan diri, lalu masuk," tutur James.