Istri Pelawak Malih Tong Tong Meninggal Dunia
- dok.ist
VIVA.co.id – Komedian Malih Tong Tong tengah berduka, karena sang istri berpulang untuk selamanya. Kabar tersebut disampaikan melalui akun Instagram ucupnirin72, yang tak lain adalah menantunya Malih.
"Innalillahi Telah meninggal ema saya. Istri dari pa haji malih.. buat semuanya minta doanya ya... semoga di berikan tempat yang terbaik di sisi Allah..,"tulis ucup.
Pesinetron yang juga anggota dari Trio Ubur Ubur tersebut mengunggah foto terakhir mertuanya. Terlihat, alat bantu pernafasan yang menempel dan tengah berada di sebuah rumah sakit. Instagram Ucup pun banjir ucapan doa.
"Inalilahi.. turut berduka cita bang. Semoga amal ibadah almarhumah di terima oleh Allah," tulis cita_citata.
"Saya sekeluarga Turut berduka cita bang @ucupnurin72 semoga amal ibadah emak di terima di sisi allah, di ampuni segala dosa2nya dan di berikan ketenangan di alam kubur amin..," tulis akun astuti5567.
Dari info sementara, jenazah masih disemayamkan di rumah duka di Ciracas, Jakarta Timur.