Doa Ustaz Zacky Mirza di Pengajian 100 Hari Kepergian Jupe
- VIVA.co.id/ Bobby Agung
VIVA.co.id – Pengajian 100 hari kepergian Julia Perez digelar di kediaman almarhumah, Raffles Hills, Cibubur, Jakarta Timur, Minggu, 17 September 2017. Keluarga, rekan, serta anak yatim turut menghadiri pengajian ini. Ustaz Zacky Mirza menjadi salah satu pengisi ceramah.Â
"Alhamdulillah acara siang hari ini lancar, semoga berkah dan keluarga dari Jupe makin sabar. Semakin banyak yang mengirimkan doa juga," ujarnya.
Meski tak sempat melayat ke makam Jupe, Zacky berusaha untuk menghadiri pengajian karena alasan tertentu. Selain karena Jupe adalah sahabatnya, Zacky merasa punya tanggung jawab tersendiri untuk hadir.
"Orang meninggal ya kewajibannya kita datang, ikut mengurusi dan mendoakan. Sering-sering mendoakan saja yang sudah meninggal," kata Zacky.
Sebelum meninggal, Jupe dikabarkan berniat merampungkan musala serta rumah singgah bagi mereka yang menderita penyakit kanker. Meski terkendala biaya dan pembangunannya tersendat, Zacky memandang itikad positif ini lewat perspektif yang lain.
"Saya lihat niat baiknya aja ya dari Jupe, banyak orang yang nabung haji dan umrah tapi umur enggak sampai, namun dari niatnya saja sudah bisa diterima sama halnya dengan niat buruk. Meski tidak sampai, tapi semoga pahala niatnya tersampaikan," ujar Zacky. (one)