Ketika Kaesang Pangarep Jualan Kaus Kecebong
- VIVA.co.id/ Fajar Sodiq (Solo)
VIVA.co.id – Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep meluncurkan produk kaus terbarunya bernama Sang Javas, di acara car free day, di Bundaran Gladag, Kota Solo, Jawa Tengah, Minggu, 27 Agustus 2017.
Pantauan VIVA.co.id, Kaesang tak sendirian dalam acara peluncuran perdana produk kaus bertema kecebong itu. Ia ditemani sang kakak, Gibran Rakabuming Raka.
Usai memaparkan produk barunya kepada para pengunjung car free day, Kaesang langsung melayani penjualan kaus itu. Pengunjung yang membeli kaus tersebut tak menyia-nyiakan kesempatan langka tersebut untuk berfoto bareng bersama Kaesang. Tak pelak, muda-mudi dan orang dewasa pun berebut untuk bisa berfoto bersama dengan putra bungsu Presiden.
Kaesang mengatakan, tema kecebong merupakan desain pertama yang dijual ke pasar. "Kalau launching perdana mulai hari ini di car free day Solo, tetapi penjualan kaus ini sudah dilayani sejak dua minggu lalu,"' katanya, di Bundaran Gladag Solo, Minggu 27 Agustus 2017.
Menurut Kaesang, tema kecebong dipilih karena mengandung nilai filosofi yang dalam sebagai simbol metamorfosa. Dari kecebong menjadi berudu berkaki, kemudian menjadi katak muda hingga akhirnya menjadi katak dewasa.
"Kecebong dipilih sebagai tokohnya, karena kalau gambarnya unta atau badak malah bisa kegedean. Jadi, pilih gambar yang kecil-kecil saja," kata Kaesang sembari tertawa.
Dalam desain kaus yang menawarkan warna putih dan hitam itu, kecebong menjadi tokoh utama. Misalnya, gambar kecebong yang hobi selfie hingga gambar kecebong yang menyebarkan berita hoax.
"Kaus itu dijual dengan harga Rp150 ribu. Saat ini, penjualan baru bisa dilakukan secara online melalui sosial media. Ke depannya akan dijual di Tokopedia dan Bukalapak," ujarnya.
Terkait pemilihan nama brand kaus Sang Javas, ia menjelaskan, nama tersebut diambil dari bahasa Sansekerta. Javas, artinya cekatan atau cepat. Sedangkan Sang berasal dari nama panggilannya. (asp)