Ingin Bertemu Song Ji Hyo dan Artis Korea, Cek Jadwalnya
VIVA.co.id – Festival yang sudah dinanti-nanti Kpopers di Indonesia, Korea Festival 2017 akan hadir. Digelar di beberapa tempat di Jakarta dan beberapa daerah lainnya di Indonesia. Untuk pemutaran Film Festival, Korea Festival 2017 akan diselenggarakan mulai tanggal 2 September hingga 1 Oktober 2017.
Beberapa nama artis top Korea dan juga beragam kegiatan menarik lainnya akan sangat sayang jika sampai terlewatkan. Untuk itu, cek dulu agenda serunya Korea Festival 2017 berikut ini seperti dikutip dari agenda Korea Festival 2017
"Acara ini cukup unik, kombinasi kegiatan ekonomi dan entertainment. Yang unik adalah brand ambassador, Song Ji Hyo dan Super Junior Donghae dan Eunhyuk akan hadir di sini," ujar Sahala B.Panjaitan, Business Development Manager KOTRA, di acara jumpa pers Korea Festival 2017, di Kantor Duta Besar Korea Selatan, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Jumat malam, 25 Agustus 2017.
K-Content Expo 2017
Diselenggarakan KOCCA (Korea Creative Content Agency), di sini penggemar Korea bisa menikmati beragam hiburan seperti permainan, animasi dari Negeri Ginseng ini, juga tak ketinggalan beberapa produk kecantikan serta ada juga booth SM Entertainment di sini.
Tanggal : 2-3 September 2017
Lokasi : JIExpo Hall C1, C2
Music Bank in Jakarta
Di sini penggemar KPop dimanjakan dengan penampilan boyband ternama seperti EXO, GFriend, ASTRO, NCT, dengan pembawa acara Park Bo Gum dan Irene Red Velvet.
Tanggal : 2 September 2017
Lokasi : JIExpo Hall B3,C3
K-Pop World Festival
16 tim akan berpartisipasi di sini untuk kompetisi K-Pop cover dance dan K-Pop sing.
Tanggal : 3 September 2017
Lokasi :JIExpo Hall C1,C2
Bertemu Song Ji Hyo
Ingin bertemu langsung dengan Song Ji Hyo dan mendapat tanda tangannya, atau ingin melihat aksi Super Junior Donghae dan Eunhyuk, di sini penggemar Kpop akan dimanjakan!
Tanggal : 4-5 September 2017
Lokasi : Sheraton Hotel Gandaria City
Korea-Indonesia Media Installation Art Exhibiton
Merayakan 40 tahun hubungan diplomatik Korea dan Indonesia, pameran ini menandai seri kelima di tahun ini, menjelajah waktu yang mencerminkan kehidupan 'nomadic' dari orang-orang modern lewat karya dari delapan seniman asal Indonesia dan Korea.
Tanggal : 7-17 September 2017
Lokasi  : Edwin's Gallery
Korea-Indonesia Film Festival
Event yang sudah ditunggu-tunggu, Korea-Indonesia Film Festival (KIFF) selalu mendatangkan bintang favorit Korea Selatan. Tahun ini? sayangnya masih dirahasiakan, tunggu saja kabar selanjutnya. KIFF tak ganya digelar di Indonesia, pecinta film bioskop bisa melihatnya di beberapa jaringan CGV di Indonesia.
Tanggal : 14-17 September 2017
Lokasi  : CGV Grand Indonesia (pembukaan)
Korea Festival
Korea Tourism Organization (KTO) dan aT (Korea Agro-Fisheries & Food Trade Corp) mempersembahkan acara ini bagi penggemar Korea di Indonesia.
Di sini akan ada gimbap raksasa, juga pertunjukan non verbal. Di event kali ini, Rizky Febian dan Calvin Jeremy juga akan turut memeriahkan acara ini.
Tanggal : 21-22 September 2017
Lokasi  : Lotte Shopping Avenue
K-Fish Festival
Rasakan kesegaran dan ikan sebenarnya dari Korea disini. Akan ada beragam produk hidangan laut Korea di sini.
Tanggal  : 30 September-1 Oktober 2017
Lokasi   : Lotte Mart Bintaro