Medina Zein, Miliarder Cantik Penakluk Hati Adik Ayu Azhari
- instagram.com/medinazein
VIVA.co.id – Nama Medina Zein kembali disorot setelah pernikahannya dengan anak bungsu dari klan Azhari, Lukman Azhari, berlangsung pada Sabtu, 19 Agustus 2017 kemarin. Siapa Medina Zein, ipar baru yang kini menjadi keluarga Ayu, Sarah, Ibra, dan Rahma Azhari itu?
Entrepreneur Muda
Sebelum disorot karena menikah dengan Lukman Azhari, nama Medina Zein sudah cukup dikenal sebagai seorang pebisnis muda yang sukses. Medina Zein merupakan lulusan kebidanan yang memilih menekuni bisnis kecantikan sejak lulus kuliah. Jatuh bangun Medina Zein berbuah hasil, karena wanita berhijab nan cantik ini dikabarkan telah memiliki omset miliaran rupiah. Baru berusia 24 tahun, kini ia sudah menjadi CEO dari Medina Global Care yang meliputi bisnis kecantikan, fesyen, bahkan agen travel seperti MD Clinic, MZ Btq, MZ Tour, dan MD Cosmetics.
Pernikahan Kedua
Wanita bernama asli Medina Susani Daivinna Zein ini pernah menikah pertama kali di usia 19 tahun. Bersama suami pertamanya itu, ia mulai menjajaki bisnisnya yang penuh liku. Pernikahannya dengan Lukman Azhari adalah pernikahan keduanya. Pasangan ini resmi menikah di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat.Â
Akrab dengan Keluarga Azhari
Masuk menjadi bagian keluarga selebriti, Medina mengaku sempat grogi. Tapi rupanya, keramahan kakak-kakak Lukman membuatnya langsung bisa berbaur akrab. Lewat sejumlah foto di akun Instagramnya, Medina dan keluarga Azhari beberapa kali terlihat bersama.
"Sunday's night out with these lovely sister in law," tulis Medina di salah satu fotonya bersama Sarah dan Tia Azhari.Â