Nafa Urbach Kejar Pedofil yang Incar Anaknya
- Instagram @nafaurbach
VIVA.co.id – Nafa Urbach tak mau keinginannya mengusut para pedofil disebut hanya sekadar mencari sensasi. Apalagi ini terkait langsung dengan putri semata wayangnya, Mikhaela Lee Juwono.
Mikhaela dipanggil dengan sebutan loli lewat kolom komentar sebuah media online yang memberitakan keahlian dan kecantikan anak Nafa dan Zack Lee tersebut. Nafa naik pitam dan akan melaporkan para predator anak tersebut ke kepolisian.
"Jangan dianggap saya mencari sensasi. Ini bukan cerita infotainment. Ini serius soal pelecehan anak-anak di bawah umur," kata dia saat jumpa pers di Jakarta, Senin, 14 Agustus 2017.
Nafa mengaku akan ada pengawal khusus untuk mengawasi putrinya. Nafa memang memfokuskan diri untuk mengurus anak dan juga berbisnis, sehingga memilih vakum dari dunia peran.
Nafa akan melaporkan hal ini ke Polda Metro Jaya bersama kuasa hukumnya, Sandy Arifin yang direncanakan besok, Selasa, 15 Agustus 2017. Nafa geram dengan para predator anak sehingga mengungah sejumlah tulisan dalam akunnya di Instagram.
"Semenjak saya announce soal itu, ribuan cerita orangtua dan bahkan korban pedofilia masuk ke direct message saya, sangat mengerikan. Makanya sekaligus saya mewakili mereka yang tidak melaporkan untuk hal ini," tuturnya.
Dia juga akan menggerakkan komunitas dengan sejumlah orangtua untuk mengedukasi anak-anak agar tak sembarangan bergaul atau bertemu dengan orang lain khususnya lawan jenis yang telah dewasa. (ase)