Begini Kondisi Rio Reifan Saat Ditangkap Polisi
VIVA.co.id – Nama pesinetron Rio Reifan kembali ramai dibicarakan. Sayangnya bukan karena prestasi tapi karena aktor 32 tahun tersebut kembali terlibat dalam penggunaan narkotika jenis sabu.
Setelah sempat terlibat narkoba di tahun 2015 silam, bintang sinetron Tukang Bubur Naik Haji ini kembali ditangkap petugas kepolisian di daerah Caman, Bekasi Barat, Minggu, 13 Agustus 2017 sekitar Pukul 19.30 WIB. Â
Saat diamankan polisi Ditlantas, Rio dalam kondisi sadar dan segar. Hanya karena saat diperiksa oleh petugas yang tengah berpatroli tidak bisa menunjukkan surat-surat, terlebih setelah diperiksa di dalam mobil ditemukan sabu seberat 0,21 gram yang disimpan dalam sarung kacamata.
"Tersangka sudah diamankan, kondisi yang bersangkutan saat ditangkap sehat, normal. Tapi karena dicurigai dan ditemukan alat menggunakan sabu, akhirnya dilakukan tes urine," ujar Wakapolres Metro Bekasi AKBP Wijonarko di Polres Bekasi, Jawa Barat, Senin, 14 Agustus 2017.
Menurut Wijanarko, tidak ada perlawanan dari Rio saat diamankan. Ia juga dalam kondisi normal tidak sedang sakau. Dalam penangkapan ini polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa cangklong, pipet, dan bong.