Nia Anggia Lanjutkan 'Warisan' Julia Perez
- VIVA.co.id/Putri Firdaus
VIVA.co.id – Salah satu proyek amal yang sempat belum rampung pengerjaannya, yakni Rumah Singgah milik Julia Perez kini dilanjutkan oleh adik kandungnya, Nia Anggia. Cita-cita Jupe saat itu, Rumah Singgah bermanfaat banyak bagi orang yang menderita sakit kanker.
Rumah yang berada di kawasan Cilangkap itu kini sudah rapi, terlihat dari foto yang diunggah Nia di akun Instagramnya. Dalam foto itu, Nia berdiri di depan Rumah Singgah Julia Perez.
Nia berjanji akan menjalankan amanat sang kakak meneruskan Rumah Singgah Julia Perez.
"Ya allah semoga saya bisa menjalankan amanat Almarhumah kakak saya , mewujudkan impiannya membangun Rumah Singgah untuk anak-anak penderita KANKER ???????? Allahuakbar , Bismillah," tulis Nia.
Rumah Singgah bagi penderita kanker adalah salah satu mimpi terbesar Jupe semasa berjuang melawan kanker serviks, termasuk saat terbaring di rumah sakit sampai meninggal dunia. Jupe ingin mewujudkannya saat itu.
Namun karena Jupe sakit, pembangunan dan renovasi rumah singgah belum terlihat sempurna. Ruben sempat mengatakan bahwa Jupe menitipkan amanat kepadanya soal pembangunan rumah singgah.
"Banyak pesan terakhirnya (Jupe), tapi saya belum bisa cerita. Salah satunya ya rumah singgahnya itu yang harus saya teruskan lagi," kata Ruben Onsu beberapa waktu lalu.