Sambil Menitihkan Air Mata, Inul Ungkap Pesan Terakhir Mendiang Titiek Puspa Untuknya

Inul Daratista, Foto: Isra Berlian
Sumber :
  • VIVA.co.id/Isra Berlian

VIVA – Meninggalnya penyanyi senior Titiek Puspa menjadi duka tersendiri bagi penyanyi dangdut Inul Daratista. Inul diketahui menjadi salah satu penyanyi yang memiliki hubungan dekat dengan mendiang Titiek Puspa sejak dirinya terjun ke dunia musik tanah air. 

Seminggu Kepergian Titiek Puspa, Putri Sulung Ajak Untuk Bangkit Setelah Kepergian Sang Legenda

Ditemui awak media di TPU Tanah Kusir, Inul terlihat menitihkan air mata tatkala kembali mengenang momen terakhir dirinya bersama mendiang Titiek Puspa.

Dia mengaku beruntung lantaran bisa menemani Titiek Puspa di hari-hari terakhirnya sebelum meninggal dunia Kamis sore kemarin, 10 April 2025. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Profil Titiek Puspa dan Perjalanan Kariernya hingga Meninggal di Usia 87 Tahun

Titiek Puspa.

Photo :
  • Instagram @titiekpuspa_official.

“Kenangannya kan banyak cuman saya merasa  beruntung di hari-hari akhirnya saya bisa menemani beliau. Dari beliau sakit, masuk rumah sakit dan sebelum-sebelumnya eyang sudah sakit saya selalu menemani beliau bukan hanya di rumah sakit tapi juga di rumahnya. Aku merasa bahwa ini adalah tahun-tahun terberat yang pernah saya rasain,” ungkap Inul Daratista saat ditemui di TPU Tanah Kusir, Jumat 11 April 2025. 

Tirus dan Kencang di Usia 46 Tahun, Ini Tips Awet Muda Ala Inul Daratista

Inul sendiri mengaku sangat kehilangan sosok Titiek Puspa. Dia juga mengaku sering menjenguk mendiang Titiek Puspa selama sakit.

“Ya sedihlah karena hari-hari sama Inul cuman Inul kan enggak pernah expose ke media karena eyang juga keberatan. Pokoknya you and me aja, bestian aja enggak usah diupload kalau hari- hari sama eyang baik di apartemen beliau ya. Jadi kenangannya di akhir-akhir ya,” ucap pedangdut pemilik goyang ngebor tersebut.

Inul Daratista dan Titiek Puspa.

Photo :
  • Instagram @inul.d

Inul juga kembali mengingat percakapan terakhir dengan mendiang Titiek Puspa. Saat itu, kata Inul mendiang Titiek sempat membahas tentang musik hingga kehidupan sehari-hari.

“Sebenarnya komunikasi sama saya banyak banget yang dibahas dari musik, kehidupan sehari-hari dari baju sampai obat-obatan,” ujar Inul.

Inul juga mengingat pesan terkahir mendiang Titiek Puspa terkait untuk tetap terus berjuang.

Diungkap Inul mendiang eyang Titiek Puspa agar pedangdut asal Pasuruan itu bisa terus sukses di dunia musik Tanah Air. 

“Jadi yang paling berkesan adalah ‘kowe itu kayak akun dok’ kayak gimana ‘ya kayak dulu sekolahnya enggak tinggi terus kamu harus berjuang, kita orang musik itu enggak tentunya. Gimana caranya kamu tetap eksis sampai tua hahaha gitu,” jelas Inul.

“Aku sih teman-teman aku sudah banyak yang hilang aku bersyukur karena masih bisa momong kamu, anak-anak. Jadi kenangannya banyak banget apalagi kemarin pas sakit sangat berkesan ya,” kata dia.  

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya