Sambil Nangis Pemilik Warung Nyak Kopsah Ungkap Dampak Review Negatif, Sampai Utang Ratusan Juta
- Tangkapan Layar
Jakarta, VIVA – Dua tahun lalu, warung Madun Oseng Nyak Kopsah jadi sorotan publik. Hal ini menyusul dengan review dari dua vlogger kenamaan AA Juju dan Codeblu.
Namun sayangnya,review jujur vlogger tersebut ternyata berdampak signifikan terhadap usaha warung makan khas Betawi itu hingga saat ini. Scroll lebih lanjut ya.
Madun Oseng sang pemilik rumah makan itu sempat terlihat menangis saat menceritakan nasib rumah makannya di hadapan dr. Richard Lee usai direview vlog vlogger tersebut.
Diceritakan oleh sang pemilik rumah makan tersebut bahwa sebelum warung makannya viral direview pada 2023 lalu, warungnya selalu ramai. Bahkan omsetnya pun juga bisa membiayai kehidupannya dan saudara-saudaranya.
"(Sebelum direview Codeblu restoran) aman-aman aja, rame. Mau weekend kek, mau hari biasa kek rame, mereka mau ketemu sama nyakopsah. Penghasilan bagus,(omset) bagus banget, (hujatan) enggak ada masalah, enggak ada," kata dia dikutip dari tayangan YouTube dr. Richard Lee.
Namun setelah warung makannya direview oleh vlogger itu disebutnya berdampak pada nama baiknya. Madun Oseng juga menyebut bahwa review buruk tersebut berdampak pada mentalnya. Dia bahkan sempat membenci dirinya sendiri dan adik-adiknya yang ikut membantu menjalankan bisnis rumah makan tersebut.
"Ancur, nama baik gue ancur gue benci sama diri sendiri. Gue benci sama adek-adek gue, gue benci sama saudara-saudara gue. Kenapa lo nggak mau memperbaiki apa yang gue bilang, perbaiki masakan, perbaiki kebersihan. Sekarang udah ancur, nama gue udah jelek dimana-mana," kata dia.
Denny Sumargo, Codeblu dan Bang Madun
- Tangkapan layar
Diakui oleh Madun Oseng bahwa memang sebelum direview oleh vlog vlogger warung makannya memang memiliki masalah di kebersihan. Namun dia selalu menasehati adik-adiknya untuk merubah complain dari pelanggan.
"Dari kebersihan aja, gue benci sama yang Kotor di rumah atau di warung gue rewel sama dia. Kadang kan gue tinggal syuting, gue tinggal ngelenong. Kadang ada yang nge-dm gue 'bang tadi piringnya ada yang kotor' itu gue ngomong sama adek-adek gue 'piringnya kotor, bersihin'. Namanya manusia siapa sih yang enggak punya salah di dunia ini?," kata dia.
Dalam podcast tersebut Madun Oseng juga sempat menangis tatkala dia menceritakan bahwa pasca warungnya direview keuangannya langsung berdampak. Dia bahkan harus meminjam uang hingga Rp 250 juta ke bank demi memperbaiki warungnya itu.
"Ancur, gue dua bulan enggak punya tabungan hampir satu tahun gue enggak punya tabungan. Gue pinjem ke bank, gue punya hutang sama bank karena gue mau memperbaiki usaha gue. Gue pinjem Rp250 juta sekarang gue masih punya utang, karena gue mau warung gue cakep," kata dia.
Codeblu dan Bang Madun
- Tangkapan layar
Diungkap oleh Madun Oseng Bawah memang selama ini omset dari warungnya lebih banyak dialihkan untuk biaya pendidikan anak-anaknya. Selain itu juga dia membeli rumah dari omset jualannya itu. Alhasil dia tidak memiliki tabungan untuk biaya operasional warungnya pasca mendapat ulasan negatif hingga berdampak pada penurunan konsumen.
"Kemarin saat usaha gue rame gue simpen duit buat anak gue sekolah kuliah,pendidikan anak gue, gue beliin asset rumah gue Rp480 juta di pinggir jalan karena pengen punya parkiran mobil. Gue beli rumah itu tabungan habis, di saat beli rumah datang reviewer blogger anucrin usaha gue. Gue enggak punya tabungan sama sekali, gue bingung mau perbaiki warung gue pakai duit siapa," kata dia sambil menangis.