Profil Kim Sae Ron, Perjalanan Karier hingga Meninggal di Usia Muda

Kim Sae Ron
Sumber :
  • Koreaboo

Korea Selatan, VIVA – Dunia hiburan Korea Selatan kembali berduka. Aktris muda berbakat, Kim Sae Ron, dikabarkan telah meninggal dunia. Sang aktris ditemukan sudah tidak bernyawa di kediamannya yang berlokasi di Seongdong-gu, Seoul, Minggu, 16 Februari 2025. 

Keberadaan Kim Sae Ron yang meninggal dunia ditemukan pertama kali oleh seorang teman yang hendak mengunjungi rumahnya. Saat ini, pihak berwenang masih menyelidiki penyebab kematiannya. Pun, sejauh ini, belum ditemukan adanya tanda-tanda perampokan atau upaya masuk secara paksa ke rumah Kim Sae Ron. 

Kabar meninggalnya sang aktris semakin membuat banyak orang penasaran dengan sosoknya. Melansir dari KBIZoom dan sumber lainnya, berikut ini profil lengkap Kim Sae Ron. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

Profil Lengkap Kim Sae Ron

Kim Sae Ron

Photo :
  • instagram @ron_sae

Perjalanan Karier

Kim Sae Ron merupakan aktris yang lahir di Seoul, Korea Selatan, pada 31 Juli 2000. Ia memulai debut aktingnya di usia yang sangat muda. Namanya mulai dikenal luas saat usianya masih sembilan tahun tapi sudah membintangi film A Brand New Life.

Penampilannya dalam film tersebut mendapat banyak pujian dan membuka jalan bagi kariernya di dunia akting.

Keluarga Mendiang Kim Sae Ron Akan Gugat YouTuber Lee Jin Ho Atas Pencemaran Nama Baik

Seiring bertambahnya usia, Kim terus menunjukkan bakatnya dengan membintangi berbagai film dan drama populer. Ia tampil dalam film The Man from Nowhere (2010) dan The Neighbor (2012), yang semakin mengukuhkan posisinya di industri hiburan. Di dunia drama, ia dikenal melalui perannya dalam Love Playlist 4, Mirror of the Witch, dan Missing You.

Drama terakhirnya adalah Bloodhounds yang dirilis pada 2023. Namun, setelah proyek tersebut, ia sudah mulai tidak lagi aktif di dunia akting.

Kim Sae Ron Disebut Pernah Coba 6 Kali Bunuh Diri dalam Sehari Usai Pemberitaan Jahat YouTuber Lee Jin Ho

Prestasi dan Penghargaan

Sebagai aktris muda berbakat, ia meraih berbagai penghargaan bergengsi. Salah satunya adalah Penghargaan Aktris Baru Terbaik di Blue Dragon Awards 2014. Ia juga menjadi salah satu aktris termuda yang pernah dinominasikan dalam kategori Aktris Terbaik di ajang Baeksang Arts Awards saat berusia 14 tahun.

Garo Sero Institute Tuding Perwakilan Kim Soo Hyun Sempat 'Suap' Ayah Kim Sae Ron

Kontroversi dan Tantangan dalam Karier

Meski memiliki karier cemerlang, Kim juga menghadapi berbagai tantangan. Pada Mei 2022, ia terlibat dalam kasus mengemudi dalam keadaan mabuk, yang berdampak besar pada citranya di industri hiburan.

Imbas insiden tersebut, Kim dijatuhi denda sekitar Rp213 juta pada April 2023. Sejak saat itu, ia lebih jarang muncul di hadapan publik dan memilih untuk menjalani kehidupan yang lebih tertutup.

Rumor Hubungan dengan Kim Soo Hyun

Sebelum kepergiannya, Kim sempat menjadi sorotan media karena rumor kedekatannya dengan aktor ternama Kim Soo Hyun. Kabar ini bermula dari beredarnya foto mereka berdua yang menunjukkan kedekatan yang cukup intim, bahkan terlihat saling menempelkan pipi.

Namun, baik Kim Sae Ron maupun Kim Soo Hyun membantah adanya hubungan romantis di antara mereka.

Kepergian Kim Sae Ron meninggalkan duka yang mendalam bagi para penggemar dan insan dunia hiburan Korea. Polisi masih terus menyelidiki penyebab kematiannya. Sementara, para penggemarnya terus memberikan penghormatan terakhir melalui media sosial.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya